Ada informasi menarik nih dari peserta UTBK yang mendapat nilai sempurna di tes penalaran matematika UTBK SNBT 2024, yaitu Nazzala Mafatikha. Selain itu, dia juga diterima kuliah di Computer Engineering, University of Toronto, Kanada dengan Beasiswa Indonesia Maju (BIM) dari Pemerintah RI.
Nazzala merupakan lulusan SMA Pradita Dirgantara, Boyolali, Jawa Tengah ini meraih skor Tes Potensi Skolastik sub tes Kemampuan Penalaran Umum 743.94, Kemampuan Kuantitatif 775.75, Pengetahuan dan Penalaran Umum 666.85, dan Kemampuan Memahami Bacaan dan Menulis 688.38. Sementara di Tes Literasi Bahasa sub tes Literasi Bahasa Indonesia, Nazzala meraih skor 771.83, dan Literasi Bahasa Inggris 700.21.
Nazzala menuturkan ia terbiasa belajar sesuai alur yang diterapkan guru di sekolah, yakni dengan mengulang kembali pembelajaran konsep di kelas 10 dan 12. Cara ini baginya memudahkan untuk mengingat kembali konsep yang butuh diterapkan saat mengerjakan soal tertentu.
Khusus di pembelajaran yang mengarah ke sub tes UTBK SNBT, ia akan mengerjakan soal-soal latihan dari sang guru. Menurutnya, tingkat kompleksitas soal latihan yang harus dikerjakan lebih sulit dari soal UTBK. Ini membuatnya terbiasa menyelesaikan satu soal dengan menerapkan beberapa konsep matematika sekaligus.
Sumber: detik.com