Di bulan April tahun 2025 ini, terdapat 4 jalur mandiri prestasi yang sedang dibuka oleh Universitas Negeri Yogyakarta. Berikut keempat jalur seleksi tersebut:
1. SM S1 Prestasi Akademik
Seleksi Mandiri (SM) S1 Prestasi Akademik merupakan seleksi calon mahasiswa baru S1 berbasis nilai rapor dan prestasi akademik.
a) Persyaratan Peserta:
- Peserta adalah lulusan SMA/MA/SMK atau sederajat dan lulusan Paket C Tahun 2023, 2024, atau 2025 dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2025).
- Wajib memiliki nilai rapor semester 1 sampai dengan 5.
- Memiliki sertifikat/piagam penghargaan prestasi bidang akademik bersifat opsional (tidak wajib).
b) Jadwal Seleksi:
- Pembukaan Pendaftaran: 09 April 2025
- Penutupan Pendaftaran: 30 Juni 2025
- Batas Finalisasi dan Cetak Kartu: 01 Juli 2025
- Pengumuman Hasil Seleksi: 11 Juli 2025
2. SM S1 Prestasi Unggul
Seleksi Mandiri (SM) S1 Prestasi Unggul merupakan seleksi calon mahasiswa baru S1 yang berprestasi unggul dalam bidang akademik dan non-akademik (a.l. bidang seni, olahraga, LKS, Olimpiade, Hafidz Al-Qur’an dan penghafal kitab suci lain).
a) Persyaratan Peserta
- Peserta adalah lulusan SMA/MA/SMK atau sederajat dan lulusan Paket C Tahun 2023, 2024, atau 2025 dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2025).
- Memiliki nilai rapor semester 1 sampai dengan 5.
- Mengunggah bukti prestasi unggul dalam bidang akademik dan nonakademik (misal: piagam penghargaan, sertifikat) minimal tingkat kabupaten/kota yang diperoleh saat SMA/MA/SMK dan divalidasi lembaga yang kredibel).
b) Jadwal Seleksi:
- Pembukaan Pendaftaran: 09 April 2025
- Penutupan Pendaftaran: 30 Juni 2025
- Batas Finalisasi dan Cetak Kartu: 01 Juli 2025
- Pengumuman Hasil Seleksi: 11 Juli 2025
3. SM S1 Prestasi Olahraga Unggul
Seleksi Mandiri (SM) S1 Prestasi Olahraga Unggul merupakan seleksi calon mahasiswa baru S1 berdasarkan bakat dan prestasi dalam bidang olahraga minimal peringkat 3 tingkat Provinsi.
a) Persyaratan peserta:
- Peserta adalah lulusan SMA/MA/SMK atau sederajat dan lulusan Paket C Tahun 2023, 2024, atau 2025 dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2025).
- Memiliki nilai rapor semester 1 sampai dengan 5.
- Mengunggah bukti prestasi olahraga unggul minimal peringkat 3 tingkat provinsi
- Memiliki piagam/sertifikat kejuaraan (maksimal 5 buah/kategori)
- Memiliki surat keterangan prestasi dan rekomendasi dari KONI atau Induk Organisasi Cabang Olahraga
- Tinggi badan minimal: putra 160 cm dan putri 155 cm
b) Jadwal Seleksi
- Pembukaan Pendaftaran: 09 April 2025
- Penutupan Pendaftaran: 16 Juni 2025
- Batas Finalisasi dan Cetak Kartu: 17 Juni 2025
- Tes CBT di Kampus, Uji Keterampilan, dan Tes Kesehatan: 19 - 21 Juni 2025
- Pengumuman Hasil Seleksi: 26 Juni 2025
4. SM S1 Talent Scouting
Seleksi Mandiri (SM) S1 Talent Scouting merupakan seleksi calon mahasiswa baru S1 berdasarkan bakat dan prestasi dalam bidang akademik dan non-akademik minimal peringkat atau juara 1, 2 dan 3 tingkat Kabupaten/Kota dalam lomba atau kejuaraan bidang olahraga, bidang MTQ, bidang penalaran, bidang Seni dan bidang minat khusus.
a) Persyaratan peserta:
- Peserta adalah lulusan SMA/MA/SMK atau sederajat dan lulusan Paket C Tahun 2023, 2024, atau 2025 dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2025)
- Memiliki nilai rapor semester 1 sampai dengan 5
- Memiliki Prestasi Akademik dan Non Akademik peringkat atau juara 1, 2 dan
3 serendah-rendahnya tingkat Kabupaten/Kota dalam lomba atau kejuaraan bidang olahraga, bidang MTQ, bidang penalaran, bidang Seni dan bidang minat khusus.
- Jumlah sertifikat yang dapat diunggah maksimal 5 buah/Kategori;
- Memiliki surat rekomendasi dari KONI atau Induk Organisasi Cabang Olahraga untuk prestasi dalam bidang olahraga
b) Jadwal seleksi
- Pembukaan Pendaftaran: 09 April 2025
- Penutupan Pendaftaran: 16 Juni 2025
- Batas Finalisasi dan Cetak Kartu:17 Juni 2025
- Wawancara dan Uji Keterampilan: 19 - 21 Juni 2025
- Pengumuman Hasil Seleksi: 26 Juni 2025
Informasi Lebih Detail:
Dapat mengakses website resmi UNY:
https://pmb.uny.ac.id/program-sarjana/jalur