Pelaksanaan UTBK SNBT 2024 sebentar lagi akan dimulai. Banyak universitas-universitas sebagai penyedia lokasi UTBK dan juga sebagai pusat UTBK mulai mempersiapkan pelaksanaan UTBK tersebut. Tapi ternyata, istilah lokasi dan pusat UTBK adalah dua hal yang berbeda walaupun sama-sama sebagai penyelenggara pelaksanaan UTBK. Berikut perbedaan lokasi UTBK dan Pusat UTBK:
1. Pusat UTBK: Pusat UTBK adalah lokasi induk penyelenggaraan ujian UTBK SNBT.
Lokasi UTBK: Tempat peserta mengikuti UTBK yang tempatnya terdiri atas beberapa komputer.
2. Pusat UTBK: Bentuknya adalah sebuah universitas. Di tahun 2024 ini, ada 74 pusat UTBK.
Lokasi UTBK: Berbentuk lab atau tempat beberapa komputer yang terdapat di beberapa PTN Pusat UTBK.
3. Pusat UTBK: Pusat UTBK dipilih sendiri oleh peserta pada saat pendaftaran SNBT.
Lokasi UTBK: Ditentukan oleh sistem setelah peserta melakukan pendaftaran dan pembayaran UTBK.
4. Pusat UTBK: Terbagi atas dua jenis, yaitu Pusat UTBK dan Pusat UTBK Tunanetra.
Lokasi UTBK: Peserta wajib mencari informasi lokasi UTBK sesuai Pusat UTBK atau Pusat UTBK Tunanetra yang dipilih karena bisa saja lokasinya lebih jauh dari universitas Pusat UTBK atau bisa juga lebih dekat.