Sebanyak 10 mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Negeri Gorontalo (UNG) hanyut di Sungai Bulawa, Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo. Tiga korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.
Peristiwa tersebut terjadi di Sungai Bulawa, Desa Dunggilata, Kecamatan Bulawa pada Selasa (15/4) sekitar pukul 16.00 Wita. Heriyanto, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (KKP) Provinsi Gorontalo mengatakan 10 mahasiswa tersebut terseret arus sungai usai melakukan pemetaan.
"Mahasiswa selesai melaksanakan pemetaan di area pegunungan Desa Dunggilata. Kemudian 10 mahasiswa menyeberangi sungai tiba-tiba air bah sungai meluap dan 10 korban tersebut terseret arus sungai," terangnya.
Sejumlah warga dan tim SAR turut melakukan pencarian terhadap korban hingga berhasil ditemukan. Heriyanto mengatakan, saat ini ketiga korban sudah dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tombulilato Kabupaten Bone Bolango untuk pemeriksaan.
📰 Sumber: Detik