Loading...
world-news

MOTIVASI

Tharfi Thufail, Siswa Tasikmalaya yang Berhasil Mendapat Beasiswa dari 8 Universitas Luar Negeri

Pelajar SMA Al Muttaqin Tasikmalaya bernama Tharfi Thufail Qays Al Hakim berhasil mendapatkan beasiswa untuk melanjutkan kuliah di delapan pilihan jurusan dari 3 universitas berbeda di luar negeri, untuk tahun akademik 2025-2026.

Tharfi menjadi satu-satunya siswa dari Priangan Timur yang meraih program Beasiswa Indonesia Maju (BIM) Angkatan 4, yang telah mendapat 8 Surat Penerimaan Resmi atau Letter of Acceptance (LoA) di Universitas yang ada di Kanada, Australia dan Belanda.

Ke delapan jurusan universitas itu adalah University of Toronto Mississauga (Kanada) pada jurusan Computer Science, Mathematics, and Statistics. University of Toronto Scarborough (Kanada) pada jurusan Computer Science, dan University of Alberta (Kanada) pada jurusan Bachelor of Science in Engineering.

Selain itu, ia juga sudah dapat jaminan kuliah gratis Monash University (Australia) pada Jurusan Bachelor of Engineering.

Kepala SMA Al Muttaqin Kota Tasikmalaya, In In Kadarsolihin mengaku, bersyukur dan bangga atas pencapaian ini. Atas raihan prestasi ini, menurut Solihin, Tharfi dapat menjadi bagian dari komunitas ekosistem dunia dengan beasiswa full funded dan kelak dapat memberikan kontribusi bagi umat dan bangsa.

📰 Sumber: Detik

Baca Juga