Loading...
world-news

BERITA KAMPUS

Jalur Seleksi Prestasi UNDIP tahun 2025 sedang Dibuka

Jalur Seleksi Bibit Unggul Berprestasi (SBUB) merupakan seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Undip dalam bentuk portofolio, praktek dan wawancara yang secara khusus diperuntukkan bagi calon mahasiswa yang memiliki prestasi unggul di bidangnya. Adapun syarat dan ketentuan pendaftarannya sebagai berikut:

1. Syarat Pendaftaran

- Lulusan tahun 2025 dari SMA/MA/SMK/MAK

- Memiliki nilai rata-rata rapor per semester 70 (Skala 100).

- Memiliki prestasi di bidang akademik maupun non akademik (Kategori kejuaraan dapat dilihat di website PMB UNDIP)

2. Jadwal Pendaftaran

- Pendaftaran Online : 18 Februari – 5 Mei 2025

- Pengumuman Tahap 1 (Lolos Seleksi Administratif Berkas) : 8 Mei 2025

- Seleksi Tahap 2 (bagi yang Lolos Tahap 1) : 17 – 22 Mei 2025

- Pengumuman Akhir : 5 Juni 2025

3. Informasi Lebih Detail

Dapat mengakses website berikut ini:

https://pmb.undip.ac.id/sarjana/jalur-sbub/

Baca Juga