PENMABA Jalur Portofolio Akademik Rapor adalah seleksi calon mahasiswa baru Universitas Negeri Jakarta menggunakan nilai Rapor dan tanpa tes. Berikut syarat dan ketentuan untuk mendaftar jalur ini:
1. Syarat dan Ketentuan Peserta
- Lulusan SMA/ Sederajat tahun 2025 yang belum lulus SNBP atau SNBT Tahun 2025
- Apabila Peserta PENMABA Jalur Rapor diterima dan daftar ulang pada UTBK-SNBT Tahun 2025 maka kelulusan pada PENMABA Jalur Rapor akan dibatalkan.
- Penilaian penmaba mandiri UNJ tidak mempertimbangkan besaran uang Iuran Pengembangan Institusi (IPI) yang diberikan oleh peserta.
- Setiap peserta hanya dapat memilih dua (2) pilihan program studi baik Sarjana (S-1) maupun Sarjana Terapan (D-4).
2. Jadwal Seleksi
- Pendaftaran: 19 Maret s/d 31 Mei 2025
- Pengumuman: 8 Juli 2025
- Unggah Rapor (Luring): 11 Juli 2025
- Pengumuman Verifikasi Rapor: 12 Juli 2025
- Unggah Biodata UKT (Aplikasi SIUKAT): 9 s/d 14 Juli 2025
- Pengumuman UKT: 15 Juli 2025
- Pembayaran UKT dan Registrasi: 15 s/d 22 Juli 2025
3. Biaya Seleksi
Biaya untuk mendaftar seleksi ini adalah Rp 350.000.
4. Informasi Lebih Detail
Bisa mengunjungi website official UNJ: