Loading...
world-news

BERITA KAMPUS

Jangan Sampai Keliru! Intip 5 Perbedaan SNBP dengan SPAN PTKIN.

SNBP dan SPAN PTKIN adalah 2 jalur seleksi masuk Perguruan Tinggi di Indonesia. Akan tetapi, kedua jalur seleksi tersebut memiliki beberapa perbedaan yang harus diketahui calon-calon mahasiswa baru agar tidak salah mendaftar. Berikut 5 perbedaan SNBP dan SPAN PTKIN:

1. Perbedaan Persyaratan

- SNBP: Di SNBP, wajib membuat akun SNPMB siswa, SNPMB sekolah dan PDSS nilai diisi oleh sekolah melalui website pdss-snbp-snpmb.bppp.kemdikbud. go.id

- SPAN PTKIN: Di SPAN PTKIN, wajib buat akun SPAN PTKIN siswa, PDSS nilai diisi oleh sekolah melalui website berikut: pdss.span-ptkin.ac.id

 

2. Perbedaan Penyelenggara

- SNBP: SNBP diselenggarakan di bawah pengawasan dan aturan dari pihak Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.

- SPAN PTKIN: SPAN PTKIN ini diselenggarakan secara serentak di bawah pengawasan dan aturan dari Kementerian Agama (Kemenag).

 

3. Perbedaan Prodi dan Kampus

- SNBP: Program studi yang ditawarkan adalah prodi yang bersifat umum (contohnya: Prodi Ekonomi, Ilmu Komunikasi, dll). Pilihan kampus meliputi PTN termasuk beberapa UIN dan Politeknik.

- SPAN PTKIN: Prodi yang dibuka adalah prodi yang bersifat keagamaan (contoh: Prodi Ekonomi Syariah, Komunikasi dan Penyiaran Islam, dll). Pilihan kampus meliputi UIN, IAIN, dan STAIN.

 

4. Perbedaan Timeline

- SNBP: Pendaftaran SNBP pada tanggal 14-28 Februari 2024, sedangkan Pengumuman SNBP pada tanggal 26 Maret 2024.

- SPAN PTKIN: Pendaftaran SPAN PTKIN pada tanggal 12 Februari - 15 Maret 2024, sedangkan Pengumumannya pada tanggal 2 April 2024.

 

5. Perbedaan Beasiswa KIPK

- SNBP: Pada SNBP, pendaftaran beasiswa KIPK (Kartu Indonesia Pintar Kuliah) Kemdikbudristek dapat dilakukan melalui website berikut: kip-kuliah.kemdikbud.go.id

- SPAN PTKIN: Pada SPAN PTKIN, pendaftaran KIPK (Kartu Indonesia Pintar Kuliah) dapat dilakukan melalui website berikut: kip-kuliah.kemenag.go.id

Baca Juga