Loading...
world-news

TIPS BELAJAR

TIPS MENJADI MAHASISWA CERDAS DI MATA DOSEN

Hay teman-teman semua dimana pun kalian berada, gimana nih kabarnya baik yaa? sapa yang udah semester tua nih atau masih semester muda. Tapi kalian ingin dimata dosen terlihat cerdas atau ada nilai plusnya, kira-kira gimana ya caranya yuk kuy ikutin  cara berikut ini.

-         Duduk di bangku paling depan

Ketika masuk kelas dan baru pertemuan pertama dengan dosen. Kamu harus menunjukkan first impression yang menarik di depan dosen. Salah satu yang diperhatikan pertama oleh dosen adalah posisi duduk yang diambil oleh mahasiswa.

-         mengajukana diri menjadi ketua kelas

        Ketika kamu mendapatkan kesempatan untuk menjasi ketua kelas, jangan ditolak. Apalagi ketika dosen tersebut yang meminta. Karena siapa pun yang mau mengajukan diri, dosen akan langsung menilai bahwa mahasiswa tersebut memilki percaya diri yang tinggi dan punya rasa tanggung jawab yang tinggi.

-         mengajak dosen berdiskusi

        Jika kamu sering mengajak dosen berdiskusi, otomatis nantinya kamu juga akan lebih cepat dikenal oleh dosen tersebut. Dampak baiknya adalah dosen akan menilai lebih dengan melihat kamu sebagai mahasiswa yang proaktif dan punya sikap kerja keras yang totalitas.

-         membantu penelitian Dosen

        Jika dosen sedang mengajar sambil melakukan penelitian, kamu juga bisa membantunya. Tapi pastikan kamu memilih bidang penelitian sesuai dengan apa yang kamu minati dan ketahui. Jika kamu menawarkan diri untuk membantu penelitian dosen maka dosen tersebut akan merasa terbantu.

-         mengundang dosen ke program organisasi

        Cara yang satu ini sangat efektif bagi kamu yang aktif menjadi pengurus organisasi.Kamu bisa mengundang dosen sebagai pemateri, mentor atau pun juri dalam sebuah kompetisi. Dengan begitu dosen tersebut akan mengenalmu dengan baik.

Baca Juga