Loading...
world-news

SEPUTAR KULIAH

Perbedaan Jurusan Teknik Sipil dan Arsitektur

Walaupun sama-sama masuk kategori Fakultas Teknik, ternyata jurusan Teknik Sipil dan Arsitektur merupakan 2 jurusan yah sangat berbeda loh. Berikut perbedaan jurusan Teknik Sipil dan Arsitektur jika dilihat dari berbagai segi:

1. Fokus Jurusan

- Teknik Sipil: Fokus untuk mempelajari perhitungan dalam membangun suatu bangunan seperti hitungan pada pondasi tanah, hitungan kuat tekanan beton, dsb.

- Arsitektur: Jurusan Arsitektur ini lebih banyak berfokus untuk mempelajari mengenai bagaimana untuk mendesain bangunan seperti rumah, gedung bertingkat, dsb.

2. Penerapan

- Teknik Sipil: Merealisasikan desain yang telah dirancang oleh arsitektur dengan perhitungan-perhitungan dan teknik sesuai yang telah dipelajari.

- Arsitektur: Merancang desain bangunan. Jika desain arsitek tidak sesuai dengan perhitungan dari teknik sipil, maka arsitek harus mendesain lagi.

3. Peminatan

- Teknik Sipil: Memiliki 5 peminatan seperti sumber daya air, struktur, geoteknik, transportasi dan manajemen konstruksi.

- Arsitektur: Lebih memfokuskan pada desain dari suatu bangunan, seperti dari estetikanya maupun interior.

4. Prospek Kerja

- Teknik Sipil: Jurusan ini prospek kerjanya akan lebih banyak menghabiskan waktu di lapangan atau lokasi proyek.

- Arsitektur: Lebih banyak bekerja di kantor karena mendesain gambar suatu bangunan dengan software.

Baca Juga