Loading...
world-news

BERITA KAMPUS

Pernah Jadi Anggota Pramuka? 5 PTN ini Buka Jalur Khusus Anggota Pramuka.

Bagi kalian yang masih berada di kelas 12 dan pernah menjadi anggota pramuka, kalian mempunyai kesempatan khusus untuk mendaftar masuk PTN melalui seleksi jalur anggota pramuka. Jalur khusus ini akan dibuka di tahun 2024 ini dan masing-masing PTN tersebut mempunyai timeline dan syarat- ketentuan yang berbeda-beda. Penasaran PTN apa saja yang membuka jalur khusus ini? Ini dia 5 PTN tersebut:

1. Universitas Syiah Kuala

Jalur khusus di Universitas Syiah Kuala ini diperuntukkan untuk anggota pramuka lulusan SMA/MA/SMK/Sederajat (maksimal lulusan dua tahun terakhir). Jalur khusus ini sering disebut dengan jalur Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri Barat (SMMPTN Barat).

 

2. Universitas Negeri Jakarta

Di UNJ, jalur ini diperuntukkan untuk anggota pramuka lulusan SMA/Sederajat yang mencapai tingkatan Pramuka Penegak Garuda, aktif sebagai Dewan Ambalan atau Dewan Kerja, memiliki prestasi di bidang pramuka, memiliki keterampilan atau skill kepramukaan yang nantinya akan diuji kompetensikan oleh pihak UNJ, dan memiliki rata-rata nilai semester 1-5 sekurang-kurangnya 80.

 

3. IPB University

Jalur khusus di IPB ini diperuntukkan bagi calon mahasiswa yang pernah menjadi Pramuka Garuda, Ketua Ambalan atau Pradana, atau tergabung dalam dewan kerja, serta berprestasi di ajang internasional maupun nasional yang berkaitan dengan Pramuka.

 

4. Universitas Sebelas Maret

Di UNS, terdapat jalur penerimaan khusus bagi calon mahasiswa yang sudah menjadi anggota Pramuka sejak SMA/MA/SMK/SMALB/Sederajat paling lama 3 tahun terakhir. Bagi yang ingin masuk melalui jalur khusus ini, bisa mendaftarkan diri sebagai peserta Seleksi Mandiri Jalur Kepemimpinan Muda UNS.

 

5. Universitas Lampung

Jalur khusus di Universitas Lampung ini diperuntukkan bagi calon mahasiswa yang pernah menjadi anggota pramuka saat SMA/SMK/Sederajat dan memiliki prestasi di bidang pramuka tingkat nasional.

 

Baca Juga