Loading...
world-news

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA - TEKNIK KIMIA


Akreditasi

A

Strata

S1

Perminatan

SAINTEK

Website

https://teknikkimia.usu.ac.id/

Sekilas Tentang TEKNIK KIMIA

SEJARAH

Pendirian Program Studi Teknik Kimia USU awalnya dirintis oleh Ir. Toga Siregar yang pada waktu itu menjabat sebagai Ketua Jurusan Teknik Industri USU. Upaya ini kemudian diteruskan oleh Drs. A.R. Hamidi yang dibantu oleh Ir. Merek Sembiring dan Ir. Halomoan Sitorus. Hasilnya, pada tanggal 2 Juli 1979 Program Studi Teknik Kimia Fakultas Teknik USU resmi dibuka di bawah Jurusan Teknik dan Manajemen Industri (sekarang Departemen Teknik Industri) dengan kurikulum yang mengacu kepada kurikulum ITB dan UGM. Sejak era USU BHMN, Program Studi Teknik Kimia berganti nama menjadi Departemen Teknik Kimia (DTK) USU yang membawahi Program Studi Sarjana (S1). Program Studi S1 Teknik Kimia USU saat ini TERAKREDITASI A sesuai dengan Keputusan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi dengan No 0089/SK/BAN-PT/Akred/S/I/2017. Keputusan tersebut berlaku selama 5 (lima) tahun sejak tanggal 10 Januari 2017 hingga 10 Januari 2022. Program Studi Teknik Kimia USU juga telah meraih Akreditasi Provisional IABEE (Indonesian Accreditation Board for Engineering Education) sejak 11 Desember 2018. Program Studi Teknik Kimia USU TERAKREDITASI UNGGUL sesuai dengan Keputusan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi dengan No 10666/SK/BAN-PT/AK-ISK/S/IX/2021 yang berlaku sejak tanggal 7 September 2021 hingga 10 Januari 2022

LAB

(KA) merupakan salah satu laboratorium yang  ada di Departemen Teknik Kimia, Fakultas Teknik, Universitas Sumatera Utara dan merupakan bagian dari praktikum Mata Kuliah Kimia Analisa dan Instrumentasi Analitik. Laboratorium Kimia Analisa merupakan laboratorium yang kegiatannya meliputi penerapan dasar metode analisis kimia, yaitu analisis konvensional (volumetrik dan gravimetri) serta Analisis modern (Instrumentasi). Akurasi, Ketelitian data, dan kedisiplinan praktikum adalah komitmen dan upaya dari setiap pengguna laboratorium

Tujuan:

Secara umum tujuan kegiatan praktikum yang dilaksanakan di Laboratorium Kimia Analisa adalah untuk memberikan pemahaman dasar-dasar analisis berupa analisis kualitatif dan kuantitatif serta pemisahan unsur/senyawa, melakukan analisis dasar, pengembangan metode penelitian dengan cara praktikum langsung untuk mengembangkan dan membimbing kegiatan penalaran untuk mahasiswa.

  1. Profil Lengkap Laboratorium Kimia Analisa
  2. SOP Penelitian Selama Pandemi Covid-19 Lab Kimia Analisa
  3. K3 Laboratorium Kimia Analisa
  4. Penuntun Praktikum Kimia Analisa
  5. Penuntun Praktikum Instrumentasi Analitik


merupakan salah satu laboratorium yang ada di Departemen Teknik Kimia, Fakultas Teknik, Universitas Sumatera Utara. Laboratorium Kimia Fisika merupakan laboratorium instruksional yang melaksanakan praktikum pendidikan dan penelitian. Laboratorium Kimia Fisika melaksanakan praktikum bagi mahasiswa S1 Teknik Kimia yang mengacu pada kurikulum yang sedang berlangsung saat ini, yaitu Kurikulum KKNI 2019, dimana pelaksanaan praktikumnya terintegrasi dengan pelaksanaan mata kuliah, yaitu Mata Kuliah Kimia Fisika pada Semester II, Mata Kuliah Termodinamika I pada Semester III dan Mata Kuliah Termodinamika II pada Semester IV.

Tujuan:

Sebagai laboratorium instruksional, Laboratorium Kimia Fisika memiliki tujuan penyelenggaraan sebagai berikut:

1. Melaksanakan praktikum pendidikan bagi mahasiswa S1 Teknik Kimia USU.

2. Membantu pelaksanaan penelitian mahasiswa Teknik Kimia maupun mahasiswa USU.

3. Memberikan pelayanan jasa bagi mahasiswa dari luar lingkungan USU.

  1. Profil Lengkap Laboratorium Kimia Fisika


adalah salah satu laboratorium instruksional pendidikan yang ada di Departemen Teknik Kimia, Fakultas Teknik , Universitas Sumatera Utara. Kegiatan instruksional pendidikan yang di laksanakan di Laboratorium Kimia Organik meliputi kegiatan praktikum yang terintegrasi dalam mata kuliah Kimia Organik serta penelitian dalam rangka meningkatkan kualitas hasil pembelajaran. Adapun tiga materi praktikum yang di jalankan yaitu identifikasi gugus fungsional senyawa organik, sintesa senyawa-senyawa organik (reaksi nitrasi dan sulfonasi), dan isolasi komponen-komponen bahan alam. Kegiatan di laboratorium ini didukung dengan beberapa peralatan diantaranya hot plate, Universal Testing Mechine (UTM), centrifuge, pompa vakum, oven, ultrasound, waterbath, stirrer, termometer dan beberapa alat gelas seperti labu leher tiga, erlenmeyer, gelas ukur, beaker glass dan sebagainya. Kegiatan praktikum mata kuliah kimia organik di laksanakan pada semester II dimana mahasiswa akan dibagi beberapa kelompok untuk melaksanakan praktikum percobaan. Pelaksanaan percobaan dibantu oleh para dosen dan asisten pembimbing yang akan membantu praktikan agar dapat menjalankan praktikum dengan baik .

Tujuan:

Laboratorium Kimia Organik memiliki tujuan penyelenggaraan sebagai berikut:

1.      Melaksanakan praktikum pendidikan yang terintegrasi dalam mata kuliah Kimia Organik bagi Mahasiswa S1 Teknik Kimia USU.

2.      Sebagai tempat pelaksanaan penelitian mahasiswa Teknik Kimia maupun mahasiswa USU.

3.      Memberikan pelayanan jasa bagi mahasiswa dari luar USU.

  1. Profil Lengkap Laboratorium Kimia Organik
  2. SOP Laboratorium Kimia Organik
  3. K3 Laboratorium Kimia Organik
  4. Penuntun Praktikum Kimia Organik


merupakan salah satu laboratorium di Departemen Teknik Kimia, Fakultas Teknik, Universitas Sumatera Utara yang menyelenggarakan praktikum Mata Kuliah Pengantar Bioproses dan Teknologi Bioproses. Laboratorium Mikrobiologi juga merupakan laboratorium yang didesain secara khusus untuk dapat digunakan sebagai laboratorium penelitian yang berhubungan dengan mikrobiologi karena didukung oleh peralatan yang menunjang proses praktikum dan penelitian terkait. Laboratorium Mikrobiologi merupakan   laboratorium pendidikan bagi mahasiswa S1 Teknik Kimia untuk melaksanakan praktikum yang mengacu pada kurikulum KKNI 2019.

Tujuan:

Kegiatan praktikum yang dilaksanakan di Laboratorium Mikrobiologi bertujuan agar mahasiswa mampu memahami cara preparasi media dan penanaman inokulum,  identifikasi mikroba, dan fermentasi padat dan cair.

  1. Profil Lengkap Laboratoium Mikrobiologi
  2. SOP Laboratoium Mikrobiologi
  3. K3 Laboratorium Mikrobiologi
  4. Penuntun Praktikum Pengantar Bioproses
  5. Penuntun Praktikum Teknologi Bioproses


merupakan salah satu laboratorium instruksional pendidikan yang terdapat di Departemen Teknik Kimia, Fakultas Teknik, Universitas Sumatera Utrara. Kegiatan instruksional pendidikan tersebut mengacu pada kurikulum KKNI 2019 yakni berupa pelaksanaan praktikum yang terintegrasi dengan mata kuliah yang berkaitan dengan satuan operasi teknik kimia, diantaranya adalah Mekanika Fluida (semester 3), Perpindahan Panas (semester 4), Pemisahan I (Semester 5) dan Pemisahan II (Semester 6). Pelaksanaan praktikum dibantu oleh asisten-asisten yang membimbing prak-tikan agar dapat memenuhi percobaan.

Tujuan: 

Secara umum tujuan kegiatan praktikum operasi teknik kimia ini adalah untuk membantu mahasiswa memahami dan mengoperasikan/menggunakan beberapa alat yang terkait pada satuan operasi dalam teknik kimia serta mampu melakukan analisa secara kualitatif dan kuantitatif.

  1. Profil Lengkap Laboratorium Operasi Teknik Kimia
  2. SOP Laboratorium Operasi Teknik Kimia
  3. Penuntun Praktikum Mekanika Fluida dan Partikel
  4. Penuntun Praktikum Perpindahan Panas
  5. Penuntun Praktikum Pemisahan


merupakan salah satu laboratorium Departemen Teknik Kimia Fakultas Teknik Universitas Sumatera Utara yang dimanfaatkan oleh mahasiswa/i dan/atau dosen untuk kegiatan praktikum dan penelitian. Berdiri sejak didirikannya Departemen Teknik Kimia pada tahun 1979. Kegiatan yang ada dalam lingkup laboratorium meliputi pelaksanaan kegiatan praktikum dan penelitian, baik yang dilakukan oleh Mahasiswa maupun Dosen ataupun pihak luar.

Tujuan:

Secara umum, kegiatan praktikum yang dilaksanakan di Laboratorium Proses Industri Kimia bertujuan agar mahasiswa mampu mengaplikasian ilmu teknik kimia yang berkaitan dengan bidang proses dan produksi dalam skala laboratorium. Memberikan pelayanan prima sebagai pusat penelusuran ilmu pengetahuan, pengembangan dan aplikasi penelitian di bidang Proses Industri Kimia. Sebagai pedoman penggunaan laboratorium untuk pelaksanaan praktikum dan penelitian mahasiswa dan dosen.

  1. Profil Lengkap Laboratorium Proses Industri Kimia
  2. SOP Laboratorium Proses Industri Kimia
  3. Penuntun Praktikum

PROGRAM STUDI


VISI

Dengan mengacu kepada Visi USU dan Visi FT USU, maka ditetapkanlah Visi Program Studi Teknik Kimia FT USU:

  • Menjadi Program Studi Teknik Kimia yang unggul dan berdaya saing dalam bidang Teknologi Proses Berwawasan Lingkungan Berbasis Potensi Lokal pada tataran global

MISI

Untuk merealisasikan visi yang telah ditetapkan tersebut, maka misi yang diemban oleh Program Studi Teknik Kimia FT USU adalah sebagai berikut:

  • Membangun atmosfer akademis yang kondusif dalam proses pembelajaran, penelitian dan pengabdian masyarakat untuk pengembangan lulusan yang berkepribadian BINTANG.
  • Menyelenggarakan Pendidikan Tinggi Teknik Kimia berdasarkan kurikulum berbasis luaran untuk menghasilkan lulusan yang mampu bersaing dalam tataran global
  • Mengembangkan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat berorientasi kepada masalah-masalah teknologi proses berwawasan lingkungan berbasis TALENTA secara berkelanjutan bagi kesejahteraan masyarakat
  • Memperkuat dan memperluas jejaring nasional dan internasional untuk meningkatkan aktivitas Tri Dharma PT secara berkelanjutan

TUJUAN

¨     Menghasilkan lulusan yang bermoral, berjiwa wirausaha dan beretika profesi, mampu bekerja sama dalam tim multi disiplin, percaya diri, inovatif, mampu mengembangkan diri, dan mampu bersaing pada tataran global melalui proses pembelajaran yang efektif dan efisien.

¨     Menghasilkan karya-karya ilmiah yang berasal dari kegiatan penelitian berbasis potensi lokal yang disebarluaskan melalui jurnal-jurnal ilmiah dan kegiatan seminar nasional dan internasional

¨     Menghasilkan karya-karya inovatif yang berasal dari kegiatan penelitian berbasis potensi lokal yang dapat diusulkan untuk memperoleh hak kekayaan intelektual

¨     Menghasilkan kegiatan pelayanan kepada masyarakat yang bermanfaat dalam memajukan kesejahteraan dan pemberdayaan masyarakat melalui kegiatan seminar, penyelesaian masalah atau pelatihan-pelatihan yang mungkin dilaksanakan agar masyarakat mampu menyelesaikan masalahnya secara mandiri dan berkelanjutan

¨     Menguatnya jejaring nasional dan internasional yang kuat untuk mendukung kegiatan penelitian terutama yang berbasis potensi lokal


SASARAN

Sasaran PSTK FT USU yang ingin dicapai dalam kurun waktu 2016-2020 sebagaimana dinyatakan dalam Renstra dan Program Kerja PSTK adalah sebagai berikut:

¨     Terealisasinya Program Pendidikan, Produk penelitian dan Pengabdian kepada masyarakat berbasis potensi lokal yang memiliki keunggulan akademik dan mampu bersaing pada tataran global.

¨     Terlaksananya Proses Pembelajaran yang kondusif dan bermutu.

¨     Tercapainya lulusan yang berkarakter BINTANG dan memiliki kompetensi ilmu Teknik Kimia yang unggul dan mampu mengembangkan diri, serta mampu bersaing pada kompetisi pekerjaan nasional dan internasional.