Loading...
world-news

UNIVERSITAS SRIWIJAYA - PEND SEJARAH


Akreditasi

A

Strata

S1

Perminatan

SOSHUM

Website

http://fkip.unsri.ac.id/sejarah/

Sekilas Tentang PEND SEJARAH

SEJARAH

Program studi Pendidikan Sejarah Universitas Sriwijaya merupakan salah satu program studi yang ada di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) di Universitas Sriwijaya dan program studi ini juga tergabung dalam jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial (P.IPS).

Program studi Pendidikan Sejarah UNSRI ini berdiri pada tahun 1970 yang diprakarsai oleh Drs. Ma’moen Abdullah (Alm), Drs. F. S. Bandiman, Dra. Wenny Ma’moen, Drs. Djumiran, dan Drs. Ping Arifin (Alm). Pada awal terbentuknya program studi ini melaksanakan perkuliahan pada sore hari mulai pukul 17.00 WIB sampai dengan 20.00 WIB di Gedung SMP Negeri 13 Palembang, Jalan Talang Semut Lama Palembang. Hal demikian terjadi dikarenakan Program Studi Pendidikan Sejarah UNSRI belum memiliki gedung sendiri, akan tetapi karena letaknya yang kurang strategis perkuliahan dipindahkan ke SMP Negeri 8 Palembang yang terletak di Jalan Rustam Effendi.

Program studi Pendidikan Sejarah di awal terbentuk tergabung dalam Fakultas Keguruan (FKg) yang sekarang telah mengganti nama menjadi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) . Mahasiswa yang belajar pada program studi ini pada umumnya adalah para guru SMP dan SMA karena belum banyak yang mengetahui jurusan ini. Pada tahun ajaran 1983.1984 FKg merubah nama menjadi FKIP dan memiliki gedung di kampus Universitas Sriwijaya Jalan Ogan Bukit Besar, Palembang . Dengan berjalannya waktu, pada tahun 1983/1984, Fakultas Keguruan (FKg) digabungkan dengan Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) dan kemudian menjadi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) yang terdiri dari 5 jurusan dan 11 program studi.

Dengan terbentukan FKIP Universitas Sriwijaya, program studi Pendidikan Sejarah mendapat izin pendirian penyelenggaraan dibawah naungan FKIP dengan surat keputusan Dirjen Dikti No. 57/Dikti/Kep/1984, pada tanggal 31 Juli 1984, adapun setelah keputusan tersebut ditunjuk Drs. R. Harifin sebagai Ketua Program Studi. Berikut nama yang pernah menjabat sebagai ketua program studi Pendidikan Sejarah :

Tabel 1. Daftar Ketua Program Studi Pendidikan Sejarah

NO.NAMAPERIODE
1.Drs. R. Harifin1983-1987
2.Drs. Ma’moen Abdullah1987-1991
3.Drs. Djumiran1991-1994
4.Drs. Alian Sair, M.Hum1994-1998
5.Drs. Marzuki Ab. Yass. S.U1998-2000
6.Drs. Syafruddin Yusuf, M.Pd2000-2006
7.Dr. Murni, M.A2006-2010
8.Drs. Supriyanto, M.Hum2010-2014
9.Drs. H. Alian Sair, M.Hum2014-2018
10.Dr. Syarifuddin, M.Pd2018-2022

Pada tahun 1983, dilakukan pembangunan kampus baru di Inderalaya, Ogan Ilir dengan luas lahan 712 hektar. Pembangunan kampus Inderalaya dimulai tahun 1983 dengan bantuan dana Asian Development Bank (ADB). Pembangunan secara fisik baru dimulai pada tahun 1989 dan selesai pada tanggal 31 Desember 1993. Peresmian Kampus Universitas Sriwijaya di Inderalaya dilaksanakan pada tanggal 6 Maret 1997 oleh Presiden Soeharto. Pada tahun ajaran 2009/2010 Program Studi Pendidikan Sejarah UNSRI membuka program ekstensi Pendidikan Sejarah yang terletak di Kampus Palembang.

Adapun pada tahun 2013 program studi Pendidikan Sejarah menjadi satu-satunya Program Studi di FKIP UNSRI yang mendapatkan Akreditasi “A” dari BAN-PT, selain itu pada tahun 2017 Universitas Sriwijaya juga mendapatkan Akreditasi “A” dari BAN-PT.

LAB

Program studi Pendidikan Sejarah UNSRI memiliki dua laboratorium pembelajaran sejarah dan satu perpustakaan program studi yang terletak di Kampus Palembang dan Kampus Inderalaya. Pada tahun 2016 ruang laboratorium kedua dibangun dan diresmikan oleh Dekan FKIP UNSRI Bapak Prof. Sofendi, Ph.D.

PROGRAM STUDI

VISI PRODI

Program Studi Pendidikan sejarah FKIP Universitas Sriwiajaya adalah unggul dalam pendidikan yang menghasilkan pendidik sejarah, dengan keunggulan riset, penguasaan informasi dan inovasi, di bidang pendidikan sejarah tingkat Nasional dan Asia Tenggara tahun 2025 dalam rangka mendukung dan mempercepat visi Universitas Sriwijaya.

MISI PRODI

   Program Studi Pendidikan Sejarah FKIP Universitas Sriwijaya menyelenggarakan dan mengembangkan:

  1. Pendidikan dan pembelajaran yang menghasilkan sarjana pendidikan sejarah dan guru sejarah yang profesional serta kompetitif pada tingkat nasional dan regional.
  2. Penelitian pendidikan sejarah khususnya di Sumatera Selatan yang menghasilkan informasi dan inovasi dalam pendidikan sejarah.
  3. Pelayanan bidang pendidikan sejarah pada guru sejarah dan masyarakat.

TUJUAN PRODI

Tujuan penyelenggaraan program studi pendidikan sejarah FKIP Universitas Sriwijaya adalah:

  1. Lulusan yang memiliki pengetahuan dan keterampilan pendidikan dan pembelajaran sejarah yang profesional untuk melaksanakan pembelajaran Sejarah di SMA dan sederajat.
  2. Lulusan yang mampu Melaksanakan penelitian bidang pendidikan dan pembelajaran sejarah   yang berorientasi pada kebutuhan pembelajaran Sejarah di SMA dan sederajat.
  3. Lulusan yang mampu mengimplementasikan pengetahuan dan keterampilan pendidikan dan pembelajaran sejarah dalam kehidupan sehari-hari guna meningkatkan kualitas hidup.
  4. Lulusan yang mampu Menghasilkan karya inovatif dalam bidang Pendidikan dan pembelajaran sejarah untuk meningkatkan mutu guru dan pembelajaran sejarah.
  5. Lulusan yang menghasilkan karya yang berpotensi untuk meningkatkan hubungan yang sinergis dengan pemangku kepentingan (stakeholders) dan lembaga lain.