Loading...
world-news

UNIVERSITAS SINGAPERBANGSA KARAWANG - ILMU HUKUM


Akreditasi

A

Strata

S1

Perminatan

SOSHUM

Website

https://hukum.unsika.ac.id

Sekilas Tentang ILMU HUKUM

SEJARAH

Berdasarkan realitas tersebut, Koordinator Perguruan Tinggi Swasta Wilayah III (kini Wilayah IV) menganjurkan agar Fakultas Hukum Perguruan Tinggi Pangkal Perjuangan untuk diubah menjadi Sekolah Tinggi Hukum Pangkal Perjuangan (STHPP). Anjuran tersebut, kemudian dikukuhkan dan pada tanggal 12 Juni 1970 dengan SK Nomor 193/DSPT/I/1970 memperoleh status terdaftar untuk untuk tingkat Sarjana Muda. Kemudian pada tanggal 05 Juni 1980 STHPP berhasil memperoleh status terdaftar untuk tingkat sarjana dengan SK Nomor : 08/O/1980. Pada tanggal 02 Februari 1982 didirikanlah Universitas Singaperbangsa Karawang. Sejak tanggal 6 Oktober 2014 Universitas Singaperbangsa Karawang telah diresmikan sebagai Perguruan Tinggi Negeri oleh Presiden Republik Indonesia ke enam Dr. Susilo Bambang Yudhoyono.

Pada tanggal 22 Desember 1998 Program Studi / Jurusan Program Studi Ilmu Hukum memperoleh Akreditasi dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dengan SK Nomor 01752/Ak-II.1/USPIHK/XII/1998 dengan peringkat  nilai C, Re-akreditasi kemudian pada tahun 2003 dengan SK Nomor 05397/Ak-VI-S-1-006/USPIHK/IV/2003 dengan  peringkat  nilai C, Re-akreditasi berikutnya tahun 2006  SK Nomor 020/BAN-PT/Ak-X/S1/XII/2006 dengan  peringkat  nilai C. Kemudian Re-akreditasi berikutnya tahun 2010 SK Nomor SK BAN-PT Nomor 004/BAN-PT/Ak-XIII/S1/V/2010 dengan  peringkat  nilai B, Kemudian re-akreditasi berikutnya tahun 2015 SK Nomor 1122/SK/BAN-PT/Akred/S/X/2015 dengan peringkat nilai B, dan berikutnya adalah SK Nomor 7185/SK/BAN-PT/Ak-PPJ/S/XI/2020 dengan peringkat nilai B. Dalam perkembangannya, Fakultas Hukum tidak terlepas dari peranan para pengelolanya yang telah mengabdi untuk kemajuan Fakultas Hukum khususnya dan FH Unsika pada umumnya serta dunia pendidikan tinggi. Pada tahun 2014 FH Unsika  beralih status menjadi Perguruan Tinggi Negeri yang diresmikan oleh Presiden Republik Indonesia di Surabaya pada tanggal 06 Oktober 2014 yang ditetapkan dengan Peraturan Presiden RI nomor 123 tahun 2014, tentang pendirian Universitas Singaperbangsa Karawang.

LAB
  • Ruang Mood Court
PROGRAM STUDI

Visi
Menjadi Program studi ilmu hukum dalam menghasilkan   lulusan yang kompetitif dan dijiwai nilai-nilai budaya bangsa

Misi

  1. Menyelenggarakan pendidikan yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat;
  2. Menyelenggarakan penelitian yang berorientasi pada kebutuhan masyarakat dan pembangunan;
  3. Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat yang berorientasi pada peningkatan pengetahuan dan kesadaran hukum masyarakat;
  4. Meningkatkan publikasi ilmiah dan kerjasama di tingkat nasional maupun internasional

Tujuan

  1. Menciptakan  penyelenggaraan pendidikan dan pengajaran di bidang ilmu hukum yang berdaya saing
  2. menghasilkan  lulusan  profesional di bidang ilmu hukum dan toleran terhadap  kemajemukan , menjunjung tinggi asas kekeluargaan, serta mengedepankan persatuan dan kesatuan;
  3. Melaksanakan penelitian dan pengembangan ilmu hukum yang berorientasi pada daya saing, originalitas serta berdaya guna dan berhasil guna 
  4. Melaksanakan pengabdian yang berorientasi pada kebutuhan dalam rangka meningkatkan kesejahteraan dan kemanfaatan bagi masyarakat;
  5. mewujudkan tata kelola Fakultas Hukum yang kredibel, transparan, akuntabel, adil, dan bertanggung jawab;
  6. mewujudkan  peningkatan aksesibilitas dan pemerataan pendidikan tinggi hukum bagi masyarakat di wilayah Jawa Barat
  7. terwujudnya kerjasama nasional dan internasional dalam penyelenggaraan pendidikan tinggi hukum
  8. dengan lembaga pendidikan tinggi hukum, dunia usaha, komunitas, pemerintah, media.