SEJARAH
Tarikh 1975, dengan diterbitkannya aturan tentang larangan PT (Perguruan Tinggi) mendirikan kelas jauh, sejak itu pula Fakultas Sosil Politik kelas jauh UNPAD, Fakultas Hukum Ekstention UNPAD, dan IKIP Bandung Ekstension Tasikmalaya yang tercatat telah berdiri sebelum tahun 1975 dihapuskan.
Demi melanjutkan semangat tolabul ilmi dan pembangunan Sumber Daya Manusia pada tanggal 26 Mei 1975, atas dorongan PGRI Cabang Tasikmalaya dan segenap tokoh masyarakat, menuntut agar segera didirikan Perguruan Tinggi di Tasikmalaya melalui Nota DP.041.2/9/1975/ Bupati Tasikmalaya Drs. Kartiwa Suriasaputra melayangkan surat kepada Rektor IKIP Bandung bernomor KS.024.1/4/1975.
Medio 30 Juni 1975, berdasarkan keputusan rapat Majlis IKIP Bandung, berdirilah sebuah lembaga pendidikan yang oleh rektor IKIP Bandung Prof. Garnadi Prawirasudirjo disebut dengan istilah community college.
Tanggal 6 November 1975 dibentuk susunan pengurus dan pimpinan community college Tasikmalaya berdasarkan Surat Keputusan KS.003/145/1975 dan ditetapkan melalui SK Bupati NO. KS.003/25/1976 tanggal 25 Februari 1976.
LAB
- LAB LISTRIK
PROGRAM STUDI
Informasi Umum
Teknik Elektro merupakan bidang ilmu yang mempelajari listrik dan aplikasinya dalam kehidupan sehari-hari. Sarjana Teknik Elektro akan dibekali dengan ilmu dan pengetahuan seputar konsep, perancangan, pengembangan, serta produksi perangkat listrik dan elektronik. Teknik Elektro juga akan banyak membahas metode pembangkit dengan sumber energi baru, metode penyimpanan energi, dan metode kontrol penghematan energi.
Prospek Kerja
Bidang yang paling populer di Teknik Elektro ialah tenaga listrik (arus kuat). Tak heran banyak lulusan Teknik Elektro yang membidik industri energi dan tenaga listrik sebagai tujuan utama. Meski demikian, prospek kerjanya terbilang sangat luas. Hampir seluruh industri membutuhkan Sarjana Teknik Elektro, mulai dari industri telekomunikasi, minyak dan gas, semikonduktor, aerospace, manufaktur, otomotif, transportasi, jasa dan pelayanan, juga bio engineering. Lulusan Teknik Elektro yang bekerja di industri telekomunikasi misalnya, memegang peran penting dalam melakukan kodefikasi informasi menjadi sinyal listrik. Selain itu, instansi pemerintah seperti Kementerian ESDM juga membutuhkan lulusan Teknik Elektro.