Universitas Samudra (UNSAM) telah berkiprah sebagai perguruan tinggi Swasta pada Tanggal 1 April 1970 dengan izin operasional sebagai Sekolah Tinggi Ekonomi serta Sekolah Tinggi Hukum dan Pengetahuan masyarakat. Universitas Samudra ditetapkan sebagai Perguruan Tinggi Negeri sejak bulan Mei 2013 berdasarkan Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 37 Tahun 2013 tentang Pendirian Universitas Samudra, yang diresmikan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia pada Tanggal 4 Juni 2013.  Pada Tanggal 22 Oktober 1985 berdasarkan Surat Keputusan Mendikbud RI Nomor 0477/0/1985, Universitas Samudra Langsa memperoleh Status Terdaftar dan memiliki empat fakultas meliputi Fakultas Hukum, Fakultas Ekonomi, Fakultas Pertanian, dan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Pada Tanggal 31 Desember 1990, ke empat fakultas tersebut memperoleh Status Diakui berdasarkan SK Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI Nomor 0751/0/1990. Pada Tahun 1992 tiga Program studi pada Fakultas Teknik Universitas Samudra Langsa memperoleh Status Terdaftar sesuai SK Mendiknas RI Nomor 233/DIKTI/KEP/1992. Ketiga program studi tersebut adalah Program Studi Teknik Sipil, Program Studi Teknik Mesin, dan Program Studi Teknik Industri. Pada Tahun 2006 seluruh program studi tersebut memperoleh izin penyelenggaran sesuai dengan SK Dirjen Dikti nomor DIKTI 496/D/T/2006 Untuk Program Studi Teknik Sipil, SK Dirjen Dikti nomor DIKTI 497/D/T/2006 Untuk Program Studi Teknik Mesin, dan SK Dirjen Dikti nomor DIKTI 495/D/T/2006 Untuk Program Studi Teknik Industri. Pada Tahun 2014, Universitas Samudra mendapatkan Izin Penyelenggaraan Program Studi Baru sesuai dengan SK Dirjen Pendidikan Tinggi nomor 361/E/O/2014, yaitu Program Studi Teknik Informatika, Matematika, Fisika, Kimia dan Biologi. Fakultas Teknik UNSAM pada Tahun 2019 telah memiliki 8 Program Studi yaitu Teknik Sipil, Teknik Mesin, Teknik Industri,  Teknik Informatika, Matematika, Fisika, Kimia dan Biologi. Selama 4 tahun terakhir, Fakultas Teknik UNSAM telah memiliki  6 Program Studi yang terakreditasi B sesuai dengan Rencana Strategis Tahun 2015-2019.

Era Revolusi Industri 4.0 menuntut Pendidikan Tinggi memiliki Sumber Daya Manusia yang berkualitas dan handal dalam menghadapi era globalisasi ini. Berbagai tantangan di era global ini seperti pencarian sumberdaya terbarukan, penggunaan IT, pergeseran sosio-kultur, hingga fleksibelitas dunia kerja. Untuk menghadapi lingkungan kerja masa depan Kemendikbud telah menetapkan 6 (enam) profil Pelajar Pancasila yang harus ditumbuhkembangkan di antara peserta didik saat ini: (1) kebinekaan global, (2) bergotong royong, (3) kreatif, (4) bernalar kritis, (5) mandiri, dan (6) beriman, bertakwa kepada Tuhan YME, dan berakhlak mulia.

Pandemi Covid-19 menuntut adanya percepatan evolusi budaya di era revolusi industri 4.0, pembatasan interaksi untuk mengurangi penularan wabah menjadikan teknologi informasi sebagai  aspek pendukung keberlanjutan kehidupan. Kebijakan Merdeka Belajar-Kampus Merdeka yang ditargetkan pada awal tahun 2020 diprediksi berimplementasi lambat namun kondisi pandemi Covid-19 memicu pelaksanaan Kebijakan Merdeka Belajar-Kampus Merdeka lebih cepat. Kondisi inilah yang menggerakkan kesiapan Perguruan Tinggi dalam mengimplementasikan Merdeka Belajar-Kampus Merdeka.

Fakultas Teknik UNSAM telah berperan aktif dalam upaya mencerdaskan kehidupan bangsa, mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi untuk membantu mengatasi berbagai persoalan bangsa, dan mendukung peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui pelaksanaan tri dharma perguruan tinggi meliputi pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.

Sampai Tahun 2019, jumlah lulusan Fakultas Teknik UNSAM telah mencapai 472 Orang dengan sebaran lulusan dalam berbagai bidang, baik pada sektor industri, swasta, dan pemerintahan. Dengan kompetensi lulusan yang ada, para lulusan Fakultas Teknik Unsam memberikan kontribusinya dalam pembangunan bangsa.

Sampai Tahun 2019, sumber daya dosen di Fakultas Teknik UNSAM berjumlah 75 dosen, 93,3 % berpendidikan Magister dan 6,67 % berpendidikan Doktor. Jumlah dosen yang berkualifikasi doktor di Fakultas Teknik terus mengalami peningkatan setiap tahunnya, hal ini ditunjukkan dengan adanya  dosen sedang melaksanakan pendidikan pada tingkat doktoral sebanyak 25%. Fakultas Teknik selalu memberikan dukungan penuh untuk melanjutkan pendidikan bagi seluruh sivitas akademika. Untuk mendukung pelayanan administrasi akademik di Tingkat Fakultas, Fakultas memiliki tenaga administrasi, tenaga laboran dan teknisi yang berjumlah 17 orang  dengan kualifikasi S1 sebanyak 14 orang, berkualifikasi 2 orang dan berkualifikasi SMA 1 orang. Upaya peningkatan kualitas dan kompetensi dosen dan tenaga kependidikan ini akan terus dilaksanakan dalam rangka memperkuat kapasistas institusional dalam menunjang perwujudan visi dan misi Fakultas Teknik melalui pelatihan dan workshop yang diikuti oleh seluruh sivitas akademika setiap tahun.

Fakultas Teknik dalam menjalankan tata pamong mencakup kepemimpinan operasional, kepemimpinan organisasi, dan kepemimpinan publik yang berkembang seiring dengan meningkatnya aktivitas layanan akademik yang harus diberikan dan tuntutan nilai-nilai manajemen yang harus diterapkan. Fakultas Teknik UNSAM saat ini mengarah kepada layanan terbaik yang berorientasi pada kepuasan pemangku kepentingan utama yaitu mahasiswa dan dosen dengan mengedepankan prinsip transparansi, partisipatif, berkeadilan dan akuntabel. Fakultas Teknik terus berupaya dalam mendorong dosen untuk meningkatkan kuantitas dan kualitas penelitian dosen baik ditingkat nasional maupun ditingkat internasional. Berbagai upaya telah dilakukan Fakultas Teknik dalam meningkatkan publikasi dosen diantaranya peningkatan kerjasama dalam publikasi ilmiah bersama; workshop/pelatihan penulisan jurnal ilmiah  internasional bereputasi;  adanya insentif  untuk   publikasi   minimal   per   dosen   satu semester; membentuk kelompok riset sesuai bidang keahlian baik dalam maupun luar   institusi;   memfasilitasi   dalam  mengakses  jurnal  nasional maupun internasional dan pelaksanaan seminar internasional.