Loading...
world-news

UNIVERSITAS PENDIDIKAN GANESHA - PENDIDIKAN MATEMATIKA


Akreditasi

A

Strata

S1

Perminatan

SOSHUM

Website

https://matematika.fkip.unpatti.ac.id/

Sekilas Tentang PENDIDIKAN MATEMATIKA

SEJARAH

Program Studi Pendidikan Matematika, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Pattimura mulai diselenggarakan pada bulan November tahun 1984, setelah sebelumnya diawali dengan pengintegrasian Fakultas Keguruan dan Fakultas Ilmu Pendidikan menjadi satu fakultas, yaitu Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor: 73 tahun 1982 (KEPRES RI NO 73 Tahun 1982) tentang Susunan Organisasi Universitas Pattimura. Berdirinya Program Studi Pendidikan Matematika secara resmi berdasarkan Surat Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Nomor: 105/DIKTI/KEP/1984 tertanggal 21 Agustus 1984. Ijin Operasional Penyelenggaraan Program Studi berdasarkan Surat Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Nomor: 238/DIKTI/KEP/1996 tertanggal 11 Juli 1996 dan diperpanjang melalui Surat Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan Nasional Nomor: 116/DIKTI/KEP/2007. Program Studi Pendidikan Matematika saat ini terakreditasi “B” berdasarkan Surat Keputusan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi, Nomor: 1908/SK/BAN-PT/Akred/S/VII/2018.

Identitas Program Studi Pendidikan Matematika:
Adapun secara detail, rincian identitas Program Studi Pendidikan Matematika, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Pattimura, yaitu sebagai berikut:

Program Studi : Pendidikan Matematika
Jurusan : Pendidikan MIPA
Fakultas : Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Perguruan Tinggi : Universitas Pattimura
Nomor SK Pendirian Program Studi (*) : 105/Dikti/kep/1984
Tanggal SK Pendirian Program Studi : 21 Agustus 1984
Pejabat Penandatanganan SK Pendirian Program Studi : Dirjen Dikti
Bulan & Tahun Dimulainya Penyelenggaraan Program Studi : November, 1984
Nomor SK Izin Operasional (*) : 238/Dikti/KEP/1996
Tanggal SK Izin Operasional : 11 Juli 1996
Peringkat (Nilai) Akreditasi Terakhir : B
Nomor SK BAN-PT : 1908/SK/BAN-PT/Akred/S/VII/2018
Alamat : Lantai 2 Gedung Jurusan Pendidikan MIPA
Jl. Ir. M. Putuhena, Poka, Kec. Teluk Ambon, Ambon
LAB
  • LAB KOMPUTER
PROGRAM STUDI
Visi Program Studi Pendidikan Matematika

“Pada Tahun 2025, Program Studi Pendidikan Matematika FKIP UNPATTI Menjadi Program Studi yang Unggul dalam Menghasilkan Lulusan yang Menguasai Matematika dan Pembelajarannya, Kompetitif, serta Memiliki Karakter Berbasis Laut Pulau”.

Misi Program Studi Pendidikan Matematika

Adapun Misi dalam menjalankan Visi pada Program Studi Pendidikan Matematika FKIP Universitas Pattimura, yaitu sebagai berikut:

  1. Menyelenggarakan pendidikan dan pembelajaran matematika untuk menghasilkan lulusan yang berkualitas, memiliki daya saing dan memiliki karakter yang berorientasi laut pulau.
  2. Menyelenggarakan penelitian di bidang Pendidikan Matematika untuk menunjang pengembangan pendidikan dan IPTEKS, termasuk penelitian yang memanfaatkan kearifan lokal dari berbagai pulau.
  3. Menyelenggarakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat di bidang Pendidikan Matematika.
  4. Membangun kerjasama dengan instansi-instansi terkait/ lembaga-lembaga mitra.

Tujuan Program Studi Pendidikan Matematika

Berdasarkan Visi dan Misi pada Program Studi Pendidikan Matematika FKIP Universitas Pattimura, maka yang menjadi Tujuan dari Program Studi Pendidikan Matematika, yaitu sebagai berikut:

  1. Menghasilkan lulusan yang menguasai konsep keilmuan matematika, pedagogik, visi, misi, tujuan, sasaran, dan strategi pencapaian serta mampu memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi, dalam pembelajaran dan penelitian di bidang Pendidikan Matematika.
  2. Menghasilkan lulusan yang mampu melakukan penelitian di bidang matematika untuk mengatasi masalah-masalah dalam pembelajaran matematika sekolah, dan melakukan inovasi dalam pembelajaran matematika.
  3. Mendukung pelaksanaan layanan kepada masyarakat berbasis hasil penelitian dalam bidang Pendidikan Matematika.
  4. Melaksanakan kerjasama (kolaborasi) dengan berbagai institusi dalam negeri maupun luar negeri, untuk meningkatkan kinerja dosen dan mahasiswa dalam kajian Matematika serta penelitian di bidang Pendidikan Matematika.

Nilai-Nilai Program Studi Pendidikan Matematika

Dalam rangka menerapkan Visi, Misi, dan Tujuan Program Studi Pendidikan Matematika, perlu dilandasi tata nilai-nilai budaya dalam pengembangan Program Studi Pendidikan Matematika, yang meliputi:
(a) unggul : manajemen yang baik;
(b) berkualitas : profesional, inovatif, memanfaatkan teknologi informasi;
(c) kompetitif : berdaya saing;
(d) kerjasama : kolaborasi; serta
(e) karakter laut pulau : tangguh, disiplin, cerdas