Loading...
world-news

UNIVERSITAS PATTIMURA - MATEMATIKA


Akreditasi

A

Strata

S1

Perminatan

SAINTEK

Website

https://s1math.fmipa.unpatti.ac.id/

Sekilas Tentang MATEMATIKA

SEJARAH

Jurusan Matematika bersama-sama dengan FMIPA Universitas Pattimura secara resmi berdiri pada tahun 1998 (26 Februari 1998) dengan dikeluarkannya Surat Keputusan Menteri Pendidikan Nasional No: 045/C/1998, dengan salah satu tugas adalah menyelenggarakan layanan kuliah dasar MIPA (Matematika, Biologi, Kimia dan Fisika) dalam lingkungan Universitas Pattimura. Pada tanggal 26 September 2001 dengan dikeluarkannya ijin menyelenggarakan Program Studi Matematika, Biologi, Kimia dan Fisika melalui SK Dirjen Dikti No: 3115/D/T/2001, maka Fakultas MIPA secara resmi menyelenggarakan program pendidikan sarjana untuk empat jurusan.

LAB
  • LAB KOMPUTER

PROGRAM STUDI

Visi

Prodi Matematika FMIPA UNPATTI Tahun 2023 menjadi Prodi yang unggul dan kompetitif di tingkat nasional dalam menghasilkan sumber daya manusia dan riset matematika terapan berbasis laut pulau

Misi

Misi yang diemban oleh Prodi Matematika Fakultas MIPA Unpatti adalah sebagai berikut:

  1. Menyelenggarakan program pendidikan sarjana yang bermutu dan berdaya saing (kredibel, transparan, akuntabel dan bertanggung jawab)
  2. Mengembangkan riset matematika dan terapan yang berbasis laut pulau untuk mendukung pengembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)
  3. Memasyarakatkan matematika serta mendesiminasikan hasil riset
  4. Mengembangkan peran keilmuan yang berkelanjutan melalui kerjasama dengan pihak Pengguna di bidang matematika