SEJARAH
Jurusan/Program Studi Fisika FMIPA Universitas Negeri Papua merupakan unit pendidikan yang menyelenggarakan pendidikan dan pembelajaran terhadap mahasiswa strata 1(S-1). Jurusan/PS Fisika mulai eksis tahun 2002 berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor 111/O/2002 tanggal 15 Juli 2002 tentang Organisasi dan Tata Kerja Universitas Negeri Papua yang memuat pembukaan FMIPA Unipa dan ijin penyelenggaraan oleh Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Nomor 2358/D/T/2002 tanggal 11 Juli 2001.
LAB
- LAB KOMPUTER
PROGRAM STUDI
Visi
Mewujudkan FMIPA UNIPA menjadi lembaga pendidikan tinggi bidang MIPA yang terkemuka dan terdepan di Tanah Papua dan berdaya saing nasional di tahun 2019.
Misi
Misi Fakultas MIPA diarahkan untuk mewujudkan visi tersebut di atas, dengan rumusan sebagai berikut:
- Menyelenggarakan sistem pendidikan bidang MIPA untuk menghasilkan lulusan yang profesional dan mandiri dalam keilmuwan dan terapannya serta mempunyai wawasan yang holistik dan mampu beradaptasi terhadap perubahan IPTEK yang sangat cepat.
- Mengembangkan FMIPA agar mampu dan unggul dalam menyelenggarakan pendidikan, penelitian, dan pengabdian pada masyarakat dalam penerapan ilmu-ilmu MIPA.
- Menumbuhkembangkan kerjasama yang optimal dengan berbagai pihak, termasuk masyarakat dan pemerintah dalam pengembangan dan penerapan ilmu-ilmu MIPA yang berkaitan dengan Tridarma Perguruan Tinggi.
Tujuan
Tujuan Fakultas MIPA adalah:
- Menyelenggarakan sistem pendidikan sains dan penerapannya yang menghasilkan kualitas lulusan yang unggul di tanah Papua dan kompetetif secara nasional.
- Mengembangkan objek kajian sains dan penerapannya secara berkesinambungan hingga mencapai standar nasional.
- Meningkatkan kualitas dan kuantitas sumberdaya manusia, peralatan, sarana prasarana guna mendukung pelaksanaan Tridarma Perguruan Tinggi.
- Memperbanyak kerjasama dan memperbaiki mutu link dengan intitusi nasional maupun internasional untuk menopang peningkatan kemajuan kualitas SDM di tanah Papua.
Sasaran Strategis
Sasaran strategis yang ingin dicapai oleh FMIPA adalah: Terwujudnya proses pembelajaran yang bermutu, relevan, dan berdaya saing nasional.
- Tersedianya dan meningkatnya sarana, prasarana pendidikan tinggi yang memadai, berkualitas dan merata di semua unit kerja untuk mendukung penyelenggaraan Tridharma PT yang bermutu
- Meningkatkan jumlah dan mutu penelitian serta pengabdian kepada masyarakat sesuai dengan kebutuhan pembangunan dan pemangku kepentingan
- Terjalinnya kerjasama di berbagai bidang dengan berbagai pihak, baik di dalam maupun di luar negeri, untuk meningkatkan mutu pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi
- Terwujudnya kemampuan organisasi dan kepemimpinan institusi selaras dengan prinsip-prinsip tata kelola pendidikan tinggi yang baik
- Terwujudnya sistem manajemen pendidikan tinggi yang berkualitas, sehat, transparan, demokratis, dan berjiwa kewirausahaan.
Strategi Pencapaian
Strategi pengembangan Fakultas MIPA untuk mencapai tujuannya adalah lebih mengintensifkan implementasi IB (Intitution Building) dan TQM (Total Quality Management) untuk menjadikan kelemahan (weakness) dan tantangan (threats) menjadi kekuatan (strength) dan kesempatan (opportunities), yakni dengan:
- Meningkatakan kualitas pendidikan melalui pemantapan proses perkuliahan dan kurikulum, penerapan IPTEK, pengembangan diri, efektifitas program studi, peningkatan kualitas dan kuantitas tenaga pengajar dan tenaga penunjang akademik yaitu dengan studi lanjut dan pelatihan.
- Mengembangkan dalam melakukan inovasi proses pembalajaran melalaui pelatihan-pelatihan pada lembaga pelatihan handal seperti ITB, UI, UGM. UNHAS dalam hal AA dan SCL.
- Meningkatkan sarana dan prasarana proses pembelajaran melalui penyediaan proyektor, LCD, Laptop dan fasilitas laboratorium.
- Meningkatkan kemampuan staf dalam melakukan penelitian sebagai basis kegiatan pengabdian pada masyarakat.
- Menjalin Networking akademik dan institusional pada tananan nasional dan international.
- Penataan sarana dan prasarana penunjang penyelenggaraan pendidikan serta meningktakan tatalaksana institusional.
- Meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris dan bahasa asing lainnya bagi staf edukatif, non edukatif dan mahasiswa untuk menunjang kesiapan Fakultas MIPA dan alumninya.