Secara historis Fakultas Matematika dan Ilmu
Pengetahuan Alam (FMIPA) pada tahun 2014 diawali dengan pembentukan tim
penyusun naskah akademik yang terdiri dari unsur pimpinan dan dosen dari
Fakultas MIPA (FKIP Universitas Palangka Raya) berdasarkan SK Rektor
Universitas Palangka Raya No 500/UN24/KP/2014, tim ini dibentuk untuk
meningkatkan status Fakultas MIPA(FKIP Universitas Palangka Raya)
menjadi Fakultas MIPA. Pendirian Fakultas MIPA terdapat dalam Permen
ristekdikti No. 47 tahun 2015 dan dalam pasal 44 Organisasi dan Tata
Kerja (OTK) Universitas Palangka Raya, dengan dibukanya Fakultas MIPA
dibentuk tim pengelola Fakultas MIPA dengan SK Rektor Universitas
Palangka Raya Nomor 364/UN24/KP/2016 tanggal 12 Oktober 2016 yang
ditandatangani oleh Bapak Ferdinand. Program studi Biologi pertamakali
menerima mahasiswa baru mulai tahun 2018 (tahun ajaran 2018/2019) dengan
jumlah mahasiswa 42 orang, dan pada tahun 2019 menerima mahasiswa
sebanyak 38 orang.
Tenaga pendidik/dosen program studi Biologi berjumlah 9
orang, terdiri dari 4 orang dosen PNS berasal dari program studi
pendidikan Biologi jurusan pendidikan MIPA, FKIP Universitas Palangka
Raya yang pindah home base ke Fakultas dan 4 orang dosen dari penerimaan
dosen PNS pada tahun 2018. Adanya potensi sumber daya tenaga pendidik
yang penuh semangat dan memiliki dedikasi yang tinggi, mampu mendapatkan
hibah penelitian dan pengabdian masyarakat yang melibatkan mahasiswa
dan menghasilkan luaran publikasi ilmiah dalam jurnal Nasional maupun
Internasional. Mengacu pada Renstra Universitas Palangka Raya tahun
2019-2023, sebagai Universitas yang berbasis riset, di bidang MIPA riset
yang diikuti merupakan program unggulan Universitas Palangka Raya.
Hingga saat ini dari peringkat SINTA di tingkat Universitas Palangka
Raya, program studi Biologi menduduki peringkat 5 (lima), ini
menunjukkan adanya partisipasi aktif dari semua dosen Biologi dalam
publikasi ilmiah.
Visi
"Menjadi program studi Biologi yang unggul dan berdaya saing dalam
bidang pelestarian biodiversitas lahan gambut tropika, daerah aliran
sungai, dan kearifan lokal ditingkat Internasional pada tahun 2032"
Misi
- Menyelenggarakan layanan pendidikan sarjana yang bermutu, dan
berdaya saing dengan memanfaatkan serta mengoptimalkan ICT dalam proses
pembelajaran dibidang biologi;
- Melaksanakan penelitian dibidang biologi yang inovatif berbasis
pelestarian biodiversitas rawa gambut tropika, daerah aliran sungai, dan
kearifan lokal, serta mempublikasikan hasilnya agar bermanfaat bagi
kesejahteraan masyarakat dan pengembangan IPTEK;
- Memberikan inovasi Ilmu Pengetahuan dan Teknologi berkaitan dengan
pelestarian biodiversitas rawa gambut tropika dan kearifan lokal dalam
pengabdian kepada masyarakat;
- Menjalin kerjasama dan mengembangkan jejaring kerja (Networking)
yang sinergis dengan institusi lain baik dalam sektor swasta maupun
pemerintah;
- Menyelenggarakan tata kelola program studi yang transparan dan akuntabel.