SEJARAH
Pada akhir masa jabatan Onong Uchjana Effendy, Fakultas Publisistik (1982) berubah nama menjadi Fakultas Ilmu Komunikasi (Fikom). Sebagian besar tokoh fakultas saat itu beranggapan, perubahan itu karena mazhab dan tradisi mempelajari Ilmu Komunikasi telah bergeser dari Ilmu Publisistik ala Eropa (Jerman) menuju Ilmu Komunikasi ala Amerika. Hal ini ditandai dengan maraknya kajian media massa dan industri pers. speech communication, serta tradisi riset efek komunikasi massa di Amerika.
Perubahan Fakultas Publisistik menjadi Fakultas Ilmu Komunikasi didasarkan pada SK Presiden RI No. 47 Tahun 1982 tanggal 7 September 1982. SK ini mengatur susunan organisasi Unpad berdasarkan SK Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI No. 133/O/1983 tanggal 5 Maret 1983 tentang Organisasi dan Tata Kerja Unpad.
Dekan kelima Fakultas Ilmu Komunikasi (dulu Publisistik), adalah Drs.Hartoyo Kusumo (1982 – 1988). Mulai tahun 1983 selain mengelola tiga jurusan sebagai warisan dari Fakultas Publisistik, yakni Jursan Jurnalistik, Jursan Hubungan Masyarakat dan Jurusan Penerangan, Fikom Unpad menjadi wadah Pengembangan Jurusan Ilmu Perpustakaan. Surat keputusan sebagai ketetapan adalah SK Mendikbud No. 0457/O/1983 tertanggal 8 Desember 1983. Jurusan Ilmu Perpustakaan berasal dari IKIP Bandung sehingga dosen yang mengelola pada saat itu sebagian besar berasal dari perguruan tinggi tersebut.
Pada masa kepemimpinan Hartoyo Kusumo, Fikom Unpad masih belum memiliki kampus secara mandiri. Bahkan ruang administrasi Fikom Unpad pindah ke bekas ruang kuliah bersama ( saat ini ruang kuliah Pascasarjana lantai satu). Kepindahan Fikom Unpad ke ruang kuliah bersama itu seiring dengan perkembangan perpustakaan Unpad yang semakin banyak koleksi buku serta optimalisasi ruang bacanya.
Pada tahun 1985 Fikom Unpad memiliki ruang administrasi dan ruang perkuliahan sendiri di sekeloa berdekatan dengan kampus Fakultas Kedokteran Gigi. Kampus Fikom Unpad di Sekeloa (tidak jauh dari kampus Dipatiukur) terdiri dari dua gedung berlantai tiga. Saat itu Fikom Unpad memiliki fasilitas ruang praktikum fotografi dan grafika yang relatif memadai, sementara praktikum radio, laboratorium televisi dan film Fikom harus bekerjasama dengan instansi lain.
FXA. Ins. Semendison Drs.,S.U merupakan Dekan keenam Fikom Unpad (1988-1994). Seiring dengan pembangunan kampus Universitas Padjadjaran di Jatinangor. Pada masa itu Ins. Semendison sebagai dekan Fikom Unpad turut merencanakan dan mengawasi pembangunan gedung yang akan ditempati Fikom Unpad.
Tongkat kepemimpinan Fikom Unpad dari FXA. Ins. Semendison Drs.,S.U. beralih ke Prof.Dr.Soleh Soemirat, Drs.,M.S. (1994-2001). Pada Januari 1994 kampus Fikom Unpad pindah ke Jatinangor dengan memiliki tiga gedung, yakni dua gedung berlantai tiga dan satu gedung berlantai dua.
Dengan semakin berkembangnya Ilmu Komunikasi dan adanya kebutuhan serta tuntutan para pengguna lulusan Fikom, pad tahun 1996, Jurusan Penerangan mengganti nama menjadi Jurusan Manajemen Komunikasi (disingkat Jurusan Mankom). Perubahan nama ini hasil pertemuan antar Perguruan Tinggi di Bandung dan Jakarta yang memilki Jurusan Ilmu Penerangan.
Pada perkembangan berikutnya, sejak tahun 1997 Fakultas Ilmu Komunikasi menyelenggarakan Program Ekstensi Fikom Unpad di Jatinangor. Program Ekstensi tersebut sejak tahun 2009 berubah menjadi program Fikom Unpad Kelas Bandung untuk Program S1 (110 SKS) dan Program Kelas Bandung (147 SKS) kelas pagi. Kurikulum dan beban studi di kelas Bandung sama dengan program reguler yang dikembangkan di kampus Jatinangor.
Pada tahun 1998 Fikom Unpad membuka Program Diploma III Pendidikan Ahli Komunikasi Terapan (PAKT). Program Vokasional ini diselenggrakan dengan beban studi 110-116 SKS. Subprogram diploma yang dikembangkan meliputi Penyiaran, sebagai hasil kerjasama dengan Perhimpunan Radio Siaran Swasta Nasional Indonesia (PRSSNI) Pusat Jakarta, Kehumasan, Periklanan, Komunikasi Bisnis, dan Ilmu Perpustakaan dan Informasi.
Prof.Dr.Soeganda Prijatna, Drs.,M.M. menjadi Dekan Fikom Unpad untuk periode 2001-2008. Tahun 2000-an perkembangan media massa, cetak dan elektronik sangat pesat sehingga lembaga media massa makin membutuhkan banyak lulusan Fakultas Ilmu Komunikasi. Jadi tidaklah heran bila peminat Fikom Unpad tiap tahun terus meningkat di Unpad, sehingga peminat Fikom Unpad menduduki peringkat dua untuk pilihan Ilmu Sosial. Di samping itu Fikom Unpad menjadi Fakultas Pembina untuk Program atau Jurusan Ilmu Komunikasi pada Perguruan Tinggi Swasta yang ada di berbagai wilayah Indonesia.
Fikom Unpad memiliki dua Program Studi yaitu Program Studi Ilmu Komunikasi dan Program Studi Ilmu Perpustakaan. Berdasarkan Surat Keputusan BAN PT Nomor 07397/Aa/IX-S1/012/UPILM/VII tahun 2005 untuk Program Studi Ilmu Komunikasi dan SK BAN PT No. 07505/Ak-IX-S1-015/UPASIP/VIII/2005 untuk Ilmu Perpustakaan, masing-masing mendapat akreditasi dengan peringkat A.
Begitu pula dengan Program Diploma III PAKT telah diakreditasi dengan peringkat A. Keputusan ini didasarkan Surat Keputusan BAN-PT No. 021/BAN-PT/Ak-VII/Dpl-III/2008 yang ditetapkan di Jakarta 22 Februari 2008. SK akreditasi berlaku lima tahun (22 Februari 2008 sampai dengan 22 Februari 2013).
Prof. Deddy Mulyana, M.A., Ph.D. (2008-20012 dan 2012-2016) adalah Dekan Fikom Unpad kesembilan . Sejak tahun 2008, peminat Fikom Unpad selalu tinggi, namun jumlah penerimaan mahasiswa baru dikurangi untuk mencapai rasio ideal antara peserta didik dengan dosen.
Untuk menghasilkan lulusan Fikom yang berkualitas, selain meningkatkan mutu dosen melalui jenjang pendidikan formal, seminar, pelatihan-pelatihan, dan lokakarya, sarana pendidikan pun semakin ditingkatkan untuk menciptakan proses belajar mengajar yang kondusif.
Jika dulu Fikom Unpad hanya memiliki program pendidikan strata sarjana, saat ini sejalan dengan ketersediaan SDM dosen yang lebih berkualitas, Fikom Unpad mengelola program pendidikan dari mulai program diploma tiga, sampai program doktoral.
Saat ini di Jatinangor Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Padjadjaran memiliki enam gedung yang terdiri dari : gedung 1 sebagai ruang Dekanat, gedung 2 untuk perkuliahan, laboratorium Fotografi, laboratorium CMC (komputer) gedung 3 untuk pengelolaan prodi dan departemen serta laboratorium Televisi, gedung 4 sebagai gedung pengelolaan program Diploma III, laboratorium komputer serta untuk perkuliahan, gedung 5 untuk perkuliahan, gedung 6 adalah Student Center, kantin dan sarana olahraga. Fikom juga memiliki gedung Pasca Sarjana Ilmu Komunikasi paling megah di lingkungan kampus Unpad. Di gedung ini terdapat sejumlah laboratorium perkuliahan, dan auditorium yang cukup megah dan tidak dimiliki oleh fakultas lainnya.
Akreditasi program studi di lingkungan Fikom Unpad, sejak lama selalu “A”, bahkan program Magister Pascasarjana-nya pada tahun 2013/2014 menjadi satu-satunya program magister Ilmu Komunikasi yang akreditasinya A di Indonesia.
Aneka penghargaan juga diraih oleh Fikom Unpad, sa;ah satunya anugerah dari Majalah Mix Marketing (grup SWA) sebagai The Best School of Communication kategori PTN berakreditasi A berturut sejak tahun 2010, 2011, 2012 dan 2013.
LAB
- Laboratorium CMC (Computer Mediated Communication)
- Laboratorium Fotografi (Photography Laboratory)
- Laboratorium Grafis Fakultas Ilmu Komunikasi Unpad
- Laboratorium Hubungan Masyarakat Fakultas Ilmu Komunikasi Unpad
- Laboratorium News Room (Journalism Productions) Fikom Unpad
- Laboratorium Radio Dan Audio Processing Fakultas Ilmu Komunikasi Unpad
- Laboratorium Televisi Fakultas Ilmu Komunikasi Unpad
- Laboratorium Media Online (Ketik Unpad) adalah portal berita
- Laboratorium Perpustakaan Fakultas Ilmu Komunikasi Unpad
PROGRAM STUDI
Program Studi Ilmu Perpustakaan berada dibawah naungan Fakultas Ilmu Komunikasi (Fikom) Unpad. Keberadaannya secara kelembagaan di bawah Fakultas Ilmu Komunikasi menjadi salah satu ke khas-an pendidikan ilmu informasi dan perpustakaan di Universitas Padjadjaran. Berbagai pengetahuan, keahlian maupun keterampilan dalam bidang komunikasi menjadi keunggulan tersendiri bagi lulusan program studi ini. Hal ini tentunya sangat sesuai dengan kebutuhan seorang ahli informasi yang komunikatif dan memiliki wawasan luas dalam bidang komunikasi dan teknologi komunikasi sehingga diharapkan mereka mampu bekerja secara lebih profesional dalam melayani kebutuhan informasi pada publik/masyarakat luas.
Mahasiswa yang mengambil studi pada program studi ilmu perpustakaan Fikom Unpad akan mempelajari dan memilki kompetensi dalam bidang pengelolaan berbagai sumber daya informasi seperti bahan pustaka, data, arsip, dokumen, pengetahuan dan berbagai jenis, format maupun kemasan informasi lainnya. Tidak hanya itu, mereka juga dituntut untuk dapat mengelola berbagai jenis lembaga informasi seperti perpustakaan, pusat informasi, pusat dokumentasi, lembaga atau unit arsip bahkan museum. Berbagai kemampuan dalam hal manajemen, pemasaran, komunikasi, teknologi dan sistem informasi (aplikasi database dan jaringan informasi), public relations, serta kajian masyarakat informasi wajib dikuasai oleh lulusan dari program studi ini sehingga diharapkan mampu mengelola berbagai lembaga informasi secara profesional. Lulusan Program Studi Ilmu Perpustakaan berhak menyandang gelar Sarjana Ilmu Informasi Perpustakaan (S.IIP).