Loading...
world-news

UNIVERSITAS NUSA CENDANA - KEHUTANAN


Akreditasi

A

Strata

S1

Perminatan

SAINTEK

Website

https://kehutanan.undana.ac.id

Sekilas Tentang KEHUTANAN

SEJARAH

Program Studi Kehutanan merupakan salah satu program studi di Fakultas Pertanian, Universitas Nusa Cendana (UNDANA) Kupang yang berdiri sejak tanggal 17 Oktober 2014 melalui Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, NOMOR 549/E/O/2014.

Kurikulum dan struktur kurikulum dirancang dan dievaluasi berdasarkan masukan dari pemangku kepentingan, kebutuhan masyarakat akan mutu lulusan dan staf dosen Program Studi Kehutanan dengan tetap mengacu pada Kurikulum Berbasis Kompetensi (KBK) dalam rangka mengantisipasi tuntutan atau kebutuhan kompetensi di masa mendatang. kurikulum berbasis kompetensi (KBK) yang digunakan dalam proses penyelenggaraan pendidikan di Program Studi Kehutanan berbasis  Kompetensi output dan mengacu pada  KKNI (Kerangka Kuaifikasi Nasional Indonesia. Berkaitan dengan hal tersebut, program studi telah menyusun draft kurikulumnya dan sudah disahkan oleh senat fakultas Pertanian Undana.

Pedoman Pengelolaan Program Studi Kehutanan tersebut meliputi: Bidang Peminatan, Kurikulum, Laboratorium dan Sumber Daya Manusia.

Bidang Peminatan di Program Studi S1 Kehutanan UNDANA memiliki 3 bidang peminatan/bidangstudi/konsentrasi, yang disesuaikan dengan potensi yang telah tersedia, yaitu:

  1. Konservasi Sumber Daya Hutan
  2. Managemen Hutan
  3. Budidaya Hutan

LAB

  • LAB KOMPUTER

PROGRAM STUDI

Visi

Pada Tahun 2025, Menjadi program studi yang unggul dalam Penyelenggaraan Tridarma Perguruan Tinggi yang mengedepankan kearifan lokal dalam pengelolaan hutan lestari berbasis wilayah lahan kering kepulauan yang berwawasan global.

Misi

  • Menyelenggarakan pendidikan terbaik dan berkualitas secara komparatif dan kompetitif dalam bidang ilmu kehutanan;
  • Menyelenggarakan penelitian dan publikasi ilmiah secara profesional sebagai sumbangan terhadap perkembangan ilmu kehutanan pada khususnya dan Iptek pada umumnya;
  • Menyelenggarakan pengabdian pada masyarakat sesuai dengan kebutuhandan perkembangan Iptek, serta tuntutan pembangunan daerah dan pembangunan nasional;
  • Memantapkan sistem pengelolaan kelembagaan di tingkat prodi.

Tujuan

  • Menghasilkan sarjana kehutanan yang berkualitas, bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, mampu membelajarkan diri, memiliki wawasan luas, disiplin dan etos kerja yang tinggi, sehingga menjadi tenaga kehutanan yang profesional, tangguh dan mampu bersaing baik secara nasional maupun internasional;
  • Mewujudkan suasana akademik yang kondusif di lingkungan Program Studi Kehutanan;
  • Mewujudkan budaya penelitian dibidang kehutanan mengedepankan kearifan lokal dan  berbasis wilayah lahan keringyang berdaya saing nasional dan international;
  • Mewujudkan kerjasama/kemitraan yang saling menguntungkan untuk menunjang kualitas kinerja institusi.
  • Mewujudkan efektivitas dan efisiensi sistem pengelolaan kelembangaan di tingkat prodi untuk pelayanan yang maksimal kepada masyarakat.
  • Mewujudkan efektivitas tenaga akademik dan tenaga kependidikan di lingkungan Program Studi Kehutanan.