Loading...
world-news

UNIVERSITAS NEGERI MANADO - PEND. SENI RUPA


Akreditasi

A

Strata

S1

Perminatan

SAINTEK

Website

https://fbs.unima.ac.id/jur_prodi/detail/s1-pendidikan-seni-rupa

Sekilas Tentang PEND. SENI RUPA

SEJARAH

Program Studi Seni Rupa yang menghasilkan lulusan dengan kemampuan Akademik Seni Rupa baik Intelektual, kemandirian, pengembangan diri, berwawasan luas dan beretika, peka terhadap sesama, lingkungan, kemajuan seni dan teknologi. Hal ini terlihat dari program pengembangan prodi dalam perencanaan strategisnya yang disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat lingkungan yaitu masyarakat kependidikan dan masyarakat industri seni dan kerajinan. Secara periodik dilakukan evaluasi diri, baik secara parsial maupun menyeluruh mulai dari input proses dan produk output-nya.

LAB
  • LAB SENI RUPA
PROGRAM STUDI
Visi Mewujudkan Prodi Pendidikan Seni Rupa FBS UNIMA yang berkualitas, pelestari dan pengembang IPTEKS pada berbagai jenjang pendidikan, serta memiliki daya saing tinggi, unggul dan diperhitungkan
Misi Program Studi Pendidikan Seni Rupa FBS UNIMA sebagai penyelenggara pendidikan tenaga kependidikan seni rupa, akademik dan profesional dalam rangka melestarikan, mengembangkan serta menyebarluaskan IPTEKS kesenirupaan melalui kegiatan pengajaran, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.
Tujuan
  1. Memiliki kepribadian yang bersumber pada nilai-nilai budaya bangsa yang luhur.
  2. Meningkatkan kemampuan dan keterampilan dalam hal perencanaan, pelaksanaan, evaluasi akademik dan administratif.
  3. Meningkatkan kualitas pembelajaran dan kualifikasi dosen.
  4. Menghasilkan lulusan program studi yang unggul dan diperhitungkan di tengah masyarakat.