Loading...
world-news

UNIVERSITAS NEGERI MANADO - PEND. BIOLOGI


Akreditasi

A

Strata

S1

Perminatan

SAINTEK

Website

https://fmipa.unima.ac.id/

Sekilas Tentang PEND. BIOLOGI

SEJARAH

Universitas Negeri Manado berdiri tahun 1955. Pada saat berdiri bernama Perguruan Tinggi Pendidikan Guru (PTPG) Tondano berdasar SK Menteri Pendidikan Pengajaran dan Kebudayaan RI No. 24511/Kab/1955, tanggal 22 September 1955. Jurusan yang dibina PTPG Tondano berjumlah 17 jurusan dan diantaranya empat jurusan Ilmu Pengetahuan Alam yaitu: Jurusan Ilmu Pasti (Ketua Jurusan, Dr. Klarhofen), Jurusan Ilmu Alam (Ketua Jurusan, Dr. Klarhofen), Jurusan Ilmu Kimia (Ketua Jurusan, Dr. Riffe), dan Jurusan Biologi (ketua Jurusan, Dr. J.A. Kaligis). Berdasarkan PP No.71/1956, PTPG Tondano beralih status menjadi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) yang diintegrasikan ke dalam Universitas Hasanudin yang berkedudukan di Tondano sejak September 1957. Pada Tahun 1958, FKIP UNHAS Tondano dipindahkan ke Manado dan jurusan yang berjalan antara lain Jurusan Ilmu Hayat (Ketua, Dr. Kaligis, s/d 1964) dan Jurusan Ilmu Pasti (Ketua, Fr. Angelbert, s/d 1961), dan pada Tahun 1960 FKIP UNHAS Tondano berganti nama menjadi FKIP UNHAS Manado, dan khusus Jurusan Ilmu Pasti ketua jurusan adalah Sartono M.D (s/d 1963). Pada tahun 1961, beralih menjadi FKIP SULUTENG yang berkedudukan di Manado (SK Menteri PTIP Nomor 22 tanggal 4 Juli tahun 1961), dan khusus Jurusan Ilmu Pasti, Ketua adalah Ir. J.R.E. Mowilos (s/d 1965). Tahun 1963 beralih status lagi menjadiInstitut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP) Yogyakarta cabang Manado (SK Menteri PTIP Nomor 55 tahun 1963 tanggal 1 Mei 1963), dan jurusan-jurusan Ilmu Pasti, Biologi, Ilmu Alam, dan Ilmu Kimia diasuh oleh Cabang Fakultas Keguruan dan Ilmu Eksakta dengan pimpinan fakultas: Dekan Muda (Prof. Dr. R.D. Kandou), Pembantu Dekan I (Drs. B. Demmassabu), dan Pembantu Dekan II (Drs. F. Sekoh). Kemudian pada tahun 1965, IKIP Yogyakarta cabang Manado beralih status sebagai institut yang berdiri sendiri dengan nama Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP) Negeri Manado, berdasar SK Menteri PTIP Nomor 55 tahun 1965 yang membina lima fakultas yaitu Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP), Fakultas Keguruan Ilmu Sosial (FKIS), Fakultas Keguruan Sastra dan Seni (FKSS), Fakultas Keguruan Teknik (FKT), dan Fakultas Keguruan Ilmu Eksakta (FKIE). Pimpinan FKIE untuk periode Tahun 1965-1969 adalah: Dekan Drs. B.Demmassabu, Pembantu Dekan I Dra. J.R.E. Walalangi/Drs. Dj. Wantasen, (khusus untuk periode 1967-1969), Pembantu Dekan II Drs. M. Wullur, dan Pembantu Dekan III Drs. S.A. Lawalata. Pimpinan-pimpinan FKIE untuk periode-periode selanjutnya adalah sebagai berikut: Tahun 1969-1973, Dekan Drs. M.Wullur dan Sekretaris Drs. S.A. Lawalata; Tahun 1973-1977. Dekan Drs. S.A. Lawalata dan Sekretaris Drs. Suleman; Tahun 19771979, Dekan Drs. E. Tarore, Pembantu Dekan I Drs. C. Mailoor, Pembantu Dekan II Drs. R. Joseph, Pembantu Dekan II Drs. N. Pangerang/Drs. R. Husa; Tahun 19791983, Dekan Drs. E. Tarore/Drs. B. Demmassabu (bulan Juni Tahun 1981 Drs. E. Tarore meninggal dunia), Pembantu Dekan I Drs. S.A. Lawalata, Pembantu Dekan II Drs. C. Mailoor, Pembantu Dekan III Drs. Suleman/Drs. I. Antou, (Drs. Suleman pindah ke Universitas Halu Oleo, Kendari, Sulawesi Tenggara). Berdasarkan Kepres nomor 71 Tahun 1982 dan Keputusan Mendikbud nomor 0157/O/1983 terjadi perubahan nama pada semua fakultas yang ada di IKIP Manado diantaranya Fakultas Keguruan Ilmu Eksakta (FKIE) berubah nama Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FPMIPA), dengan pimpinan fakultas periode Tahun 1983-1986 sbb: Dekan Drs. I. Antou, Pembantu Dekan I Dra. J. Rambitan, Pembantu Dekan II Drs. J. Antou, Pembantu Dekan III Drs. R. Husa/Drs. S. Lumape, MS; periode Tahun 1986-1990, Dekan Drs. R. Joseph/Drs. J. Antou, (tanggal 13 Oktober 1989 Drs. R. Joseph meninggal dunia, laksari Dekan Drs. J. Antou sampai 30 Mei 1990), Pembantu Dekan I Dra. J. Rambitan/Dra. Ny. KalaloBernadus (Tahun 1988 Dra. J. Rambitan berakhir masa jabatan), Pembantu Dekan II Drs. J. Antou, Pembantu Dekan III Drs. S. Lumape, MS; Tahun 1990-1994, Dekan Drs. S. Lumape, MS, Pembantu Dekan I Prof. Dra.Ny. Kalalo-Bernadus, Pembantu Dekan II Drs. J. Antou, Pembantu Dekan III Drs.F. Sumolang. Pada tahun 1992 IKIP Negeri Manado berpindah kedudukannya di Tonsaru (Tondano) Kabupaten Minahasa. Pimpinan FPMIPA pada Tahun 1992 adalah: Dekan Drs. S. Lumape, MS, Pembantu Dekan I Prof. Drs. S.A. Lawalata (karena Prof. Dra. Ny. Kalalo-B pada Juli 1992 mengikuti detaser ke IKIP Surabaya), Pembantu Dekan II Dr. J.H. Lolombulan, MS, Pembantu Dekan III Drs. F. Sumolang (Tahun 1996 ditunjuk laksari Drs. H. Wagania). Pimpinan FMIPA Tahun 1996 adalah sbb: Dekan Drs. S. Lumape, MS, Pembantu Dekan I Drs. S.B. Wowiling, Pembantu Dekan II Dr. M.J. Rampengan, M.Pd, Pembantu Dekan III Dra. Ny. J.R.P. Tampi-Katuuk, MACE. Selanjutnya pimpinan FPMIPA periode Tahun 1996-Februari 2000 adalah sbb: Dekan Dr. M.J. Ramnpengan, M.Pd, Pembantu Dekan I Drs. S.B. Wowiling, Pembantu Dekan II Dra. M. Pontoh, MS, Pembantu Dekan III (Dra. Ny. J.R.P. Tampi-Katuuk, MACE). Periode Tahun 2000-2004, Dekan (Dr. M.J. Rampengan, M.Pd), Pembantu Dekan I (Drs. S.B. Wowiling), Pembantu Dekan II (Dra. M. Pontoh, MS), Pembantu Dekan III (Dra. Ny. J.R.P. Tampi-Katuuk, MACE). Pada tahun 2000, IKIP Negeri Manado berubah status menjadi Universitas Negeri Manado (SK Presiden RI No. 127 tahun 2000) yang diikuti dengan perubahan nama-nama fakultas yang dibinanya, sehingga Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FPMIPA) berubah nama menjadi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA). Tahun 2001 berakhir masa jabatan para pembantu dekan, maka pada tanggal 30 Mei 2001 telah dilantik Pembantu dekan I dan III, sedangkan Pembantu Dekan II dilantik pada tanggal 14 September 2001, sehingga susunan pimpinan FMIPA sbb: Dekan (Dr. M.J. Rampengan, M.Pd), Pembantu Dekan I (Dra. H.H. Langkudi, M.Pd), Pembantu Dekan II (Dra. F.M. Tumbel, MS), Pembantu Dekan III (Drs. S. Lumingkewas, M.Si). Pada tanggal 20 Februari 2004, Dr. Rudi A. Repi, M.Pd dilantik sebagai Dekan FMIPA untuk masa jabatan 2004-2008, yang selanjutnya menduduki jabatan Dekan pada periode 2008-2012. Pada Tahun 2006 terjadi pergantian jabatan untuk pembantu dekan I, II, dan III, sehingga pimpinan FMIPA menjadi: Dekan (Dr. Rudi A. Repi, M.Pd), Pembantu Dekan I (Drs. Jantje Ngangi, MS), Pembantu Dekan II (Drs. A. Marasut, DEA), Pembantu Dekan III (Drs. H.M. Sumampouw, M.Pd). Pada tanggal 30 Mei 2010 terjadi pergantian jabatan untuk pembantu dekan I, II, dan III, sehingga susunan pimpinan FMIPA menjadi: Dekan (Dr. Rudi A. Repi, M.Pd), Pembantu Dekan I (Dr. Rymond J. Rumampuk, M.Si), Pembantu Dekan II (Dra. Matilda Lasut, MS), Pembantu Dekan III (Prof. Dr. Revly F.I. Gerungan, M.Si). Pada Tahun 2012 terjadi pergantian jabatan Dekan FMIPA, yang selanjutnya dijabat oleh Dr. Cosmas Poluakan, M.Si untuk masa jabatan 2012-2016. Pada bulan Mei Tahun 2012, telah ditunjuk pejabat Pembantu Dekan IV (bidang Kerja Sama), sehingga susunan pimpinan FMIPA menjadi: Dekan (Dr. Cosmas Poluakan , M.Si), Pembantu Dekan I (Dr. Rymond J. Rumampuk, M.Si), Pembantu Dekan II (Dra. Matilda Lasut, MS), Pembantu Dekan III (Prof. Dr. Revly F.I. Gerungan, M.Si), Pembantu Dekan IV (Dr. Tinny D. Kaunang, M.Si). Pada bulan Maret Tahun 2014 terjadi pergantian jabatan untuk pembantu dekan II dan III, sehingga susunan pimpinan FMIPA sbb: Dekan (Prof. Dr. Cosmas Poluakan, M.Si), Pembantu Dekan I (Dr. Rymond J. Rumampuk, M.Si), Pembantu Dekan II (Dr. Anetha L. F. Tilaar, M.,Si), Pembantu Dekan III, (Dr. Heroike D. Rompas, M.Si), dan Pembantu Dekan IV (Dr. Tinny D. Kaunang, M.Si). Tahun 2016, Dekan FMIPA dijabat Dr. Heroike D. Rompas, sementara Pembantu Dekan III dijabat Plh PD III, Prof. Dr. R. Palilingan, M.Si. Di tahun 2017, terjadi pergantian jabatan pimpinan FMIPA UNIMA, dimana Plh Dekan Prof. Dr. Herri Sumual, M.Si., Plh Pembantu Dekan I Dr. Wilson A.R. Rombang, M.Si., Pembantu Dekan II Dr. Anetha L.F. Tilaar, M.Si., Pembantu Dekan III Prof. Dr. Sinyo H. Sumampouw, M.Si., dan Pembantu Dekan IV Drs. Freetje Waworuntu, M.Pd. Saat ini FMIPA mengasuh 5 Jurusan yaitu Jurusan Matematika,Jurusan Fisika, Jurusan Kimia, Jurusan Biologi, dan Jurusan Pendidikan IPA yang meliputi 8 Program Studi (Prodi) yaitu Prodi Pendidikan Matematika, Prodi Pendidikan Fisika, Prodi Pendidikan Kimia, Prodi Pendidikan Biologi, Prodi Ilmu Fisika, Prodi Ilmu Kimia, Prodi Ilmu Biologi.

LAB
  • LAB KOMPUTER
PROGRAM STUDI

VISI

“FMIPA UNIMA UNGGUL DAN INOVATIF DALAM BIDANG PENDIDIKAN, MATEMATIKA DAN SAINS BERDASARKAN MAPALUS”

MISI

Sebagai upaya untuk mewujudkan visi tersebut, maka misi FMIPA UNIMA 2020-2024 adalah sebagai berikut:

  1. Mewujudkan penyelenggaraan pendidikan dan pembelajaran Matematika dan Sains yang bermutu tinggi dalam bidang kependidikan dan non kependidikan yang mudah diakses masyarakat.

  2. Mewujudkan penyelenggaraan penelitian dan pengembangan bidang Pendidikan, Matematika, dan Sains yang menghasilkan inovasi bagi pengembangan IPTEK dan pemecahan masalah pembangunan masyarakat Indonesia.

  3. Mewujudkan penyelenggaraan pengabdian kepada masyarakat untuk kesejahteraan melalui transfer ilmu pengetahuan dan difusi hasil teknologi bidang Pendidikan, Matematika, dan Sains.

  4. Mewujudkan tata kelola Fakultas dengan prinsip good governance university berbasis teknologi informasi dan komunikasi (TIK).

  5. Memperkuat pilar-pilar karakter dalam meningkatkan integritas berdasarkan nilai- nilai Pancasila

TUJUAN

berdasarkan Visi dan Misi yang disebutkan, maka tujuan yang harus dicapai adalah:

  1. Terselenggaranya pendidikan dan pembelajaran Matematika dan Sains yang bermutu tinggi dalam bidang kependidikan dan non kependidikan yang mudah diakses masyarakat.

  2. Terselenggaranya penelitian dan pengembangan bidang Pendidikan, Matematika, dan Sains yang menghasilkan inovasi bagi pengembangan IPTEK dan pemecahan masalah pembangunan masyarakat Indonesia.

  3. Terwujudnya penyelenggaraan pengabdian kepada masyarakat untuk kesejahteraan melalui transfer ilmu pengetahuan dan difusi hasil teknologi bidang Pendidikan, Matematika, dan Sains.

  4. Terwujudnya tata kelola Fakultas dengan prinsip good governance university berbasis teknologi informasi dan komunikasi (TIK).

  5. Terwujudnya civitas akademika FMIPA Unima yang berkarakter dan berintegritas berdasarkan nilai-nilai Pancasila.

STRATEGI

Strategi FMIPA UNIMA 2020-2024 tersebut adalah:

  1. Terlaksananya Sistem seleksi Mahasiswa yang berkualitas, adil dan terbuka sesuai SPMI.

  2. Meningkatnya Sumber Daya Manusia yang profesional sesuai bidang masing- masing.

  3. Tersedianya Sarana dan Prasarana yang menunjang kegiatan Pendidikan dan Pembelajaran berkualitas.

  4. Meningkatnya kolaborasi`penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang menghasilkan karya ilmiah pada jurnal Nasional Terakreditasi dan Internasional Bereputasi serta pemerolehan Hak Atas Kekayaan Intelektual (HAKI) berupa Hak Cipta dan Paten/Paten Sederhana.

  5. Dihasilkannya produk dan difusi hasil penelitian inovatif yang dapat dimanfaatkan bagi kesejahteraan masyarakat.