SEJARAH
Program Studi Pendidikan Bahasa Arab adalah salah satu Program Studi Sarjana di Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Jakarta yang menyelenggarakan Tridarma perguruan tinggi. Program Studi Pendidikan Bahasa Arab didirikan sejak 1963 dengan Keputusan Pendirian yang ditandatangani oleh Presiden Nomor 1 Tahun 1963 pada 3 Januari 1963. Saat ini Program Studi Pendidikan Bahasa Arab terakreditasi A yang ditetapkan melalui Keputusan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT) Nomor 1262/SK/BAN-PT/Akred/S/XII/2015.
LAB
- LAB BAHASA
PROGRAM STUDI
Visi
Menjadi program studi yang unggul dalam bidang pendidikan bahasa Arab dan bereputasi di kawasan Asia.
Misi
Mengacu kepada Visi diatas maka misi Program Studi Pendidikan Bahasa Arab adalah:
- Menyelenggarakan pendidikan dan pembelajaran bahasa Arab yang berpusat pada peserta didik dengan metodologi pembelajaran yang berbasis teknologi informasi.
- Melaksanakan penelitian dan pengembangan ilmu pengetahuan dalam bidang pendidikan dan pengajaran bahasa Arab.
- Melaksanakan pengabdian pada masyarakat dalam bidang pendidikan bahasa Arab.
- Melaksanakan kerjasama dengan lembaga di dalam dan luar negeri dalam rangka meningkatkan kualitas program studi Pendidikan Bahasa Arab.
Tujuan
- Menghasilkan lulusan yang berakhlak mulia, dan unggul dalam bidang pendidikan bahasa Arab yang mampu bersaing di kawasan Asia.
- Menghasilkan karya ilmiah dan karya kreatif yang unggul dalam bidang penelitian kependidikan bahasa Arab.
- Menghasilkan karya pengabdian kepada masyarakat dalam bidang pendidikan bahasa Arab.
- Menghasilkan kerja sama dengan lembaga baik di dalam maupun di luar negeri untuk meningkatkan kualitas program studi bahasa Arab.
Program Studi (PS) | : | Pendidikan Bahasa Arab |
Fakultas | : | Bahasa dan Seni |
Perguruan Tinggi | : | Universitas Negeri Jakarta |
Akreditasi Terakhir | : | A (Sangat Baik) |
Nomor SK | : | 1262/SK/BAN-PT/Akred/S/XII/2015 |
Tanggal SK | : | 29 Desember 2015 |