Loading...
world-news

UNIVERSITAS NEGERI GORONTALO - MANAJEMEN


Akreditasi

A

Strata

S1

Perminatan

SOSHUM

Website

https://fe.ung.ac.id/

Sekilas Tentang MANAJEMEN

SEJARAH

Fakultas Ekonomi (FE) yang dibentuk berdasarkan Keputusan Rektor Universitas Negeri Gorontalo Nomor : 282/H47.A2/OT/2009 tanggal 17 Maret 2009 sebagai Fakultas yang kedelapan di lingkungan Universitas Negeri Gorontalo. Dalam eksistensinya, fakultas ini diharapkan turut berperan dalam pengembangan dan pembinaan secara berkelanjutan terhadap peningkatan kualitas sumber daya manusia di Indonesia umumnya, dan khususnya di Kawasan Timur Indonesia, serta lebih khusus lagi di Provinsi Gorontalo.Secara historis, terbentuknya FE-UNG dapat dilihat pada beberapa tahapan dan rentang waktunya sebagai berikut:

  • Jurusan Ekonomi Umum IKIP Manado Cabang Gorontalo, dari tahun 1979-1982.
  • Jurusan Ekonomi Umum FKIP Unsrat Manado di Gorontalo, dari tahun 1982-1984
  • Program Studi Pendidikan Koperasi, dan Program Studi Pendidikan Administrasi Perkantoran pada Jurusan PIPS FKIP Unsrat Manado di Gorontalo, dari tahun 1984-1987.
  • Program Studi Pendidikan Dunia Usaha pada Jurusan PIPS FKIP Unsrat Manado di Gorontalo, tahun 1987-1993.
  • Program Studi Pendidikan Ekonomi pada Jurusan PIPS STKIP Gorontalo, tahun 1993-2001.
  • Program Studi Pendidikan Ekonomi pada Jurusan PIPS IKIP Negeri Gorontalo, tahun 2001-2004.
  • Jurusan Ekonomi dan Manajemen Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Gorontalo, tahun 2004-2009.
  • Dan pada tanggal 17 Maret 2009 terbentuklah Fakultas Ekonomi berdasarkan Keputusan Rektor Universitas Negeri Gorontalo Nomor : 282/H47.A2/OT/2009

LAB
  • LAB KOMPUTER
PROGRAM STUDI

Visi
“Mewujudkan Fakultas Ekonomi Unggul dan Berdaya Saing dalam bidang Pengajaran, Penelitian dan Pengabdian di Bidang Ekonomi.” 

Misi

  1. Mengembangkan bidang pengajaran yang adaptif terhadap perkembangan revolusi industri 4.0 yang berorientasi global guna menghasilkan lulusan yang memiliki kemampuan profesionalitas dan menguasai teknologi di bidang kependidikan dan non kependidikan;
  2. Mengembangkan kompetensi peneliti dan meningkatkan kualitas penelitian untuk menghasilkan iptek yang memiliki manfaat membangun daya saing berbasis kawasan dan potensi regional;
  3. Mengembangkan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang inovatif, memperkuat nilai-nilai budaya, menerapkan hasil-hasil penelitian untuk menunjang pembangunan nasional dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat;
  4. Mengembangkan kemitraan dan memperluas jejaring kerjasama untuk memperkuat pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat untuk mewujudkan keunggulan dan daya saing;