Loading...
world-news

UNIVERSITAS LAMPUNG - TEKNIK GEODESI


Akreditasi

A

Strata

S1

Perminatan

SAINTEK

Website

http://geodesi.eng.unila.ac.id/

Sekilas Tentang TEKNIK GEODESI

SEJARAH

Fakultas Teknik Universitas Lampung pertama kali didirikan tahun 1968 dengan Surat Keputusan Ketua Presidium Unila yang waktu itu dijabat oleh Gubernur daerah Propinsi Lampung yaitu Zainal Abidin Pagar alam dengan Surat Keputusan No. 227/KPTS/Pres/1968 Tanggal 5 Juli 1968. Namun karena adanya berbagai kendala, fakultas ini tidak dapat melanjutkan keberadaannya dan dengan Surat Keputusan No. 101/B-/11/72, Fakultas Teknik tidak menerima mahasiswa baru lagi dan sejumlah mahasiswanya disalurkan ke fakultas lain di lingkungan Unila.

Pada Tanggal 13 Januari 1978 dibentuk panitia pendirian Fakultas Teknik yang diketuai oleh Prof. Dr. Ir. Sitanala Arsyad, dan wakil ketua Ir. Sigit Raharjo (Kepala Dinas PUTK I Prov Lampung). Realisasi pembentukan Fakultas Teknik ini berupa Surat Keputusan Rektor Unila No. 03/KPTS/p/1979 Tanggal 8 Januari 1979 dengan nama Fakultas Teknik Sipil (Persiapan) Universitas Lampung. Tanggal 7 September 1982 Fakultas Teknik Universitas Lampung mendapat pengakuan yang dituangkan dalam Surat Keputusan Presiden RI No. 43 Tahun 1982 tentang Susunan Organisasi Universitas dengan nama Fakultas Non Gelar Teknologi (FNGT). Kemudian keluar Surat Keputusan Rektor No 93/KPTS/R/1982 Tanggal 23 Nopember 1982 tentang penyelenggaraan Program D3 pada Fakultas Non Gelar Teknologi (FNGT). Tanggal 1 Juni 1991 keluar Surat Keputusan Mendikbud No. 035/KPTS/R/1991 tentang Pembentukan Program Sarjana Jurusan Sipil, sehingga saat itu Fakultas Teknik Unila mengelola program D3 dan S1.Tanggal 6 Juli 1991 keluar Surat Keputusan Rektor Unila No. 08/KPTS/R/1991 Fakultas Non Gelar Teknologi (FNGT) berubah menjadi Fakultas Teknik.

Program Studi di FT Unila
Tanggal 22 Oktober 1993, berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia No. 0385/D/1993 Tentang pembentukan Fakultas Teknik beserta organisasinya, maka terbentuklah Fakultas Teknik Unila secara offisial. Setelah itu, mulai diselenggarakan Program Studi Sarjana Teknik Sipil. Pada Tanggal 27 April 1998 terbit Surat Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan dan Kebudayaan RI No. 129/DIKTI/KEP/1998 tentang Pembentukan Program Studi Teknik Mesin, Teknik Elektro dan Teknik Kimia pada Fakultas Teknik Universitas Lampung.

Selanjutnya, pada tahun 1998 PS Teknik Mesin dan Teknik Elektro mulai menerima mahasiswa baru, sementara Teknik Kimia baru pada tahun 1999. Pada tanggal 1 Juni Tahun 2009, Program Studi Geofisika dipindahkan dari Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) ke Fakultas Teknik (FT) berdasarkan Surat Keputusan Rektor Universitas Lampung No. 128/H26/DT/2009 dan menjadi PS Teknik Geofisika. Lima (5) Program Studi tersebut pada prosesnya kemudian berubah status menjadi Jurusan pada Fakultas Teknik Universitas Lampung.

Program Studi Paskasarjana S2 Teknik Sipil mulai dibuka dan menerima mahasiswa baru pada Tahun Ajaran 2007, berdasarkan Ijin Penyelenggaran PS baru dari Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan dan Kebudayaan RI No. 4924/D/T/2006 Tanggal 26 Desember 2006. Sementara itu Fakultas Teknik Universitas Lampung juga menyelnggarakan tiga (3) Program Studi setingkat Diploma 3 (D3) yaitu PS D3 Teknik Sipil, PS D3 Teknik Survey dan Pemetaan, dan PS D3 Teknik Mesin. Pada Tahun 2014, Fakultas Teknik sesuai mandat Dirjen Dikti membuka empat (4) Program studi baru yaitu: PS S1 Arsitektur, PS S1 Teknik Geodesi, PS S1 Teknik Informatika dan PS Magister (S2) Teknik Mesin. Selanjutnya, pada tahun 2016, Fakultas Teknik kembali mendapat mandat Kemenristekdikti untuk membuka satu (1) Program studi baru yaitu PS Magister (S2) Teknik Elektro.

Dengan demikian, hingga tahun 2018 ini Fakultas Teknik Universitas Lampung mengelola empat belas (14) Program Studi, yaitu delapan (8) PS S1, tiga (3) PS D3 dan tiga (3) PS S2, sebagai berikut:
• Program Studi Sarjana (S1) Teknik Sipil
• Program Studi Sarjana (S1) Teknik Mesin
• Program Studi Sarjana (S1) Teknik Elektro
• Program Studi Sarjana (S1) Teknik Kimia
• Program Studi Sarjana (S1) Teknik Geofisika
• Program Studi Sarjana (S1) Teknik Informatika
• Program Studi Sarjana (S1) Arsitektur
• Program Studi Sarjana (S1) Teknik Geodesi
• Program Studi Diploma III (D3) Teknik Sipil
• Program Studi Diploma III (D3) Teknik Mesin
• Program Studi Diploma III (D3) Teknik Survey dan Pemetaan
• Program Studi Magister (S2) Teknik Sipil
• Program Studi Magister (S2) Teknik Mesin, dan
• Program Studi Magister (S2) Teknik Elektro

Dekan dari masa ke masa
1. Prof. Dr. Ir. Sitanala Arsyad
2. Ir. Kartini Sulistiowati, M.T.
3. Ir. Siti Sudjalmi
4. Prof. Dr. Ir. Muhajir Utomo
5. Ir. Anshori Djausal, M.T.
6. Ir. Mariyanto, M.T.
7. Dr. Ir. Lusmeilia Afriani, DEA.
8. Prof. Drs. Suharno, MSc., PhD.

Sumber Daya Manusia dan Laboratorium
FT Unila mempunyai 170 orang dosen dengan 155 orang dosen sudah tersertifikasi dosen profesional/serdos, 51 orang sudah bergelar S3/Doktor dan pada saat ini 22 orang dosen sedang melanjutkan studi lanjut S3. FT Unila juga diperkuat dengan 90 orang tenaga kependidikan dan mengelola 35 laboratorium yang melayani proses pendidikan/praktikum, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Per 30 November 2018, FT Unila mengelola sekitar 3000 orang mahasiswa, dengan rincian 2371 mahasiswa PS sarjana (S1), 670 mahasiswa D3, dan 59 mahasiswa magister (S2).

LAB
No Nama Lab Ketua Lab Website Lab
1 Lab. Bahan dan Konstruksi : Ir. Eddy Purwanto, M.T.  
  Lab. Hidrolika : Ir. Ahmad Zakaria, M.T., Ph.D.  
3 Lab. Analisis Struktur : Iswan, S.T., M.T.  
4 Lab. Jalan Raya : Ir. Priyo Pratomo, S.T., M.T.  
5 Lab. Mekanika Tanah : Andius Dasa Putra, S.T., M.T.  
6 Lab. Ilmu Ukur Tanah : Ir. Surya Sebayang, M.T.  
7 Studio Gambar : Hasti Riakara H., S.T., M.T.  
8 Lab. Bengkel Baja & Kayu : Drs. Nandang, M.T.  
9 Lab. Material : Dr. Shirley Savetlana, S.T.,M.Met.  
10 Lab. Komputer : Ahmad Suudi, S.T., M.T.  
11 Lab. Gambar (Drafting) : Ahmad Yahya TP, S.T., M.T.  
12 Lab. Produksi : Dr. Ir. Yanuar Burhanuddin, M.T.  
13 Lab. Termodinamika : Dr. Amrizal, S.T., M.T.  
14 Lab. Fenomena Dasar Mesin : Dr. Asnawi Lubis, S.T., M.Sc  
15 Lab. Fluida : M. Dyan Susila ES, S.T., M.T.  
16 Lab. Metrologi Industri : Dr. Gusri Akhyar, S.T., M.T.  
17 Lab. CNC : Dr. Eng. Suryadiwansa Harun, S.T., M.T.  
18 Lab. Motor Bakar dan Propulsi : A.Yudi Eka Risano, S.T., M.Eng. http://motorbakar.eng.unila.ac.id
19 Lab. Tegangan Tinggi : Nining Purwasih, S.T., M.T. http://labtt.eng.unila.ac.id
20 Lab. Sistem Tenaga Elektrik : Heri Gusmedi, S.T., M.T. http://labste.eng.unila.ac.id
21 Lab. Pengukuran Besaran Elektrik : Dr. Dikpride Despa, M.T. http://tpbe.eng.unila.ac.id/
22 Lab. Teknik Elektronika : Dr. Sri Ratna Sulistyanti, M.T. http://elektronika.eng.unila.ac.id
23 Lab. Kendali : Ir. Emir nasrullah, M. Eng. http://kendali.eng.unila.ac.id
24 Lab. Telekomunikasi : Ageng Sadnowo R., S.T., M.T. http://telkom.eng.unila.ac.id
25 Lab. Teknik Digital : Yuliarto Raharjo, S.T., M.T.  
26 Lab. Teknik Komputer : Dr. Lukmanul Hakim, S.T., M.sc http://labkomelektro.eng.unila.ac.id
27 Lab. Konversi Energi : Dr. Endah Komalasari, M.T. http://konversienergi.eng.unila.ac.id
28 Lab. Operasi Teknik Kimia : Yuli Darni, S.T., M.T.

 


PROGRAM STUDI

Visi Program Studi S1 Teknik Geodesi

Tahun 2025 menjadi Program Studi  yang terakreditasi Unggul BAN PT dalam melaksanakan Tridharma Perguruan Tinggi

Misi Program Studi S1 Teknik Geodesi

  1. Menyelenggarakan pendidikan dan pembelajaran teknik geodesi yang bertaraf nasional dan internasional
  2. Melaksanakan penelitian rekayasa Geodesi berkelanjutan yang berdaya saing dan kompetitif
  3. Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat untuk menyelesaikan permasalahan di masyarakat berbasis rekayasa Geodesi berkelanjutan
  4. Menyelenggarakan tata kelola organisasi Program Studi yang baik dengan peningkatan mutu secara berkelanjutan
  5. Menjalin kerjasam dengan berbagai pihak yan gsaling memberikan manfaat secara berkelanjutan sebagai upaya mencapai Program Studi TGD yang berdaya saing global

Visi Program Studi D3 Survei dan Pemetaan

Teknik Survei dan Pemetaan Fakultas Teknik Universitas Lampung Mencanangkan Visi “Pada Tahun 2025 D3 Teknik Survei dan Pemetaan Menjadi Program Studi 5 Terbaik di Indonesia”

Misi Program Studi D3 Survei dan Pemetaan

  1. Menyelenggarakan pendidikan dan pembelajaran di bidang Survei dan Pemetaan
  2. Melaksanakan penelitian di bidang Survei dan Pemetaan
  3. Melakukan pengabdian kepada masyarakat khususnya di bidang  Survei dan Pemetaan untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat