Loading...
world-news

UNIVERSITAS LAMPUNG - KIMIA


Akreditasi

A

Strata

S1

Perminatan

SAINTEK

Website

https://kimia.fmipa.unila.ac.id/

Sekilas Tentang KIMIA

SEJARAH

Sesuai dengan rencana pengembangan jangka panjang Universitas Lampung, untuk membangun fakultas ilmu-ilmu dasar yang dapat menunjang universitas sebagai pusat perkembangan ilmu pengetahuan, maka pada tanggal 6 Mei 1986 telah diterbitkan Surat Keputusan Rektor Nomor 34/KPTS/R/1986 tentang pembentukan Panitia Persiapan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (PFMIPA) Universitas Lampung. Pada tanggal 13 Februari 1989 terbit SK Dirjen DIKTI Nomor: 07/DIKTI/KEP/1989 dan No. 08/DIKTI/KEP/1989 tentang pembentukan Program Studi Biologi dan Kimia. Secara administrasi kedua Program Studi tersebut berada di bawah Fakultas Pertanian Universitas Lampung, tetapi dalam pelaksanaannya bertanggung jawab langsung kepada Rektor (SK Rektor No.111/KPTS/R/1989)

Selanjutnya sesuai dengan SK Rektor Universitas Lampung Nomor: 111/KPTS/R/1989 tersebut, organisasi dan tata kerja Panitia Persiapan FMIPA lebih disempurnakan dan dipertegas lagi. Susunan organisasi Panitia Persiapan FMIPA terdiri dari Ketua, Wakil Ketua, Sekretaris I dan II, bagian Tata Usaha dan Ketua Program Studi. Tugas pokok Panitia Persiapan Pembukaan Fakultas ini adalah menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran strata satu (S1) dari program studi Biologi dan kimia dalam rangka menyiapkan FMIPA. Kemajuan suatu fakultas harus ditunjang oleh laboratorium yang sesuai. Pembentukan laboratorium di Persiapan FMIPA. Tersebut didasarkan atas SK Rektor Nomor: 10/KPTS/R/1990, yang kemudian laboratorium tersebut dikembangkan lagi dengan SK Rektor Universitas Lampung Nomor: 19/KPTS/R/1991. Panitia persiapan pembukaan FMIPA juga bertugas mempersiapkan pembukaan dua program studi yaitu Program Studi Fisika dan Program Studi Matematika.

 Berdasarkan SK dirjen DIKTI tanggal 15 Desember 1994 Nomor: 306/DIKTI/ KEP/1994 program Studi Biologi dan Kimia ditingkatkan statusnya menjadi jurusan. Selanjutnya dengan SK Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia No.0334/O/1995 tentang pembukaan Fakultas Matematika Dan Ilmu pengetahuan Alam pada Universitas Lampung, maka sejak tanggal 15 November 1995 FMIPA dengan resmi berdiri di Universitas lampung. Selanjutnya SK Direktur Jendral Pendidikan Tinggi Depdikbud No: 55/DIKTI/Kep/1998 tanggal 23 Februari 1998 tentang pembentukan Program Studi Matematika dan Fisika FMIPA Unila. Pada tahun 1999 terbit SK Dirjen DIKTI Nomor: 12/DIKTI/Kep/1999, tanggal 13 Januari 1999 tentang berdirinya Jurusan Matematika dan Jurusan Fisika di FMIPA Unila. Selanjutnya pada tangga 3 Juni 2005 berdiri Program Studi S1 Ilmu Komputer / Sistem Komputer dan pada tanggal 13 Pebruai 2007 sesuai dengan nomor SK 317/D/T/2007 berdiri PS Geofisika. Namun demikian karena ada edaran SK Dirjend Dikti 163/Dikti/Kep/2007 tentang penataan dan kodifikasi program studi, maka Rektor Universitas Lampung mengambil kebijakan bahwa PS Geofisika dipindahkan ke FT dengan nama PS Teknik Geofisika sesuai dengan SK Rektor nomor 128/H26/DT/2009.

LAB
  • Labs. Biochemistry
  • Labs. K. Analytics
  • Labs. K. Inorganic-Physical
  • Labs. K. Basic
  • Labs. K. Basic
PROGRAM STUDI
Until August 17, 2021, the Department of Chemistry has 32 lecturers (25 doctors and 7 masters), which are divided into 5 areas of expertise (peer groups). These fields include: Analytical Chemistry, Organic Chemistry, Inorganic Chemistry, Physical Chemistry, and Biochemistry. The composition of the lecturers consists of 8 professors, 12 principal lecturers, 10 lecturers, and 2 expert assistants.