Loading...
world-news

UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT - PEND. MATEMATIKA


Akreditasi

A

Strata

S1

Perminatan

SAINTEK

Website

http://matematika.fmipa.ulm.ac.id/

Sekilas Tentang PEND. MATEMATIKA

SEJARAH

Program Studi Matematika merupakan bagian dari Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) ULM yang awalnya dirintis bersama dengan pendirian Program Studi S1 Biologi, Kimia, dan Fisika. Program Studi Matematika melaksanakan jenjang pendidikan S1 atas dasar SK Dirjen Dikti No. 302/DIKTI/Kep/2000. Pengelolaan PS Matematika yang semula dibawah koordinasi Fakultas Teknik Unlam lalu dialihkan ke FMIPA Unlam pada tanggal 11 September 2001 sesuai dengan pendirian FMIPA ULM berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan Nasional RI No. 147/0/2001.

Secara umum Program Studi Matematika FMIPA berupaya untuk:
1. Meningkatkan daya saing dan kualitas sumber daya manusia di Kalimantan Selatan khususnya dan Indonesia pada umumnya dalam pengembangan ilmu matematika.
2. Meningkatkan peran strategis dalam pengelolaan dan pemanfaatan sumber daya manusia serta pembangunan yang berkesinambungan di Kalimantan melalui kegiatan tridharma perguruan tinggi dalam bidang matematika dan terapannya.
Kedua upaya tersebut di atas sangat terkait dengan visi dan misi Unlam maupun Fakultas MIPA. Program Studi Matematika berupaya menitikberatkan tujuan pada peningkatan kualitas sumber daya manusia sesuai dengan bidang kajian matematika. Selain itu juga untuk dapat memberikan kontribusi terhadap bangsa dan berperan dalam pembangunan.

Keterkaitan lainnya antara PS Matematika dengan lembaga, dalam hal ini universitas dan FMIPA adalah adanya kesamaan tujuan umum, antara lain :
– menghasilkan lulusan yang berintegritas, unggul, dan profesional dalam bidangnya
– menghasilkan penelitian berkualitas dan ilmu pengetahuan dan teknologi yang dapat diterapkan untuk kemaslahatan masyarakat.

LAB
  • LAB KOMPUTASI
PROGRAM STUDI

Mewujudkan Program Studi S1 Matematika yang berdaya saing tinggi di tingkat nasional dalam pelayanan Tri Dharma Perguruan Tinggi dan pengembangan IPTEK pada tahun 2025.

1. Menyiapkan SDM yang memiliki keahlian dalam bidang matematika dan terapannya yang mempunyai kemampuan berfikir dan analisis yang kuat serta mempunyai jiwa technopreneurship.
2. Membudayakan aktivitas penelitian di setiap bidang kajian guna mendukung pengembangan ilmu matematika dan terapannya.
3. Mengimplementasikan hasil penelitian untuk pengembangan ilmu lainnya dalam bentuk pengabdian pada masyarakat.
4. Membangun kerjasama dengan pihak / instansi yang terkait baik pemerintah maupun swasta..

1. Menyiapkan SDM yang memiliki keahlian dalam bidang matematika dan terapannya yang mempunyai kemampuan berfikir dan analisis yang kuat serta mempunyai jiwa technopreneurship.
2. Membudayakan aktivitas penelitian di setiap bidang kajian guna mendukung pengembangan ilmu matematika dan terapannya.
3. Mengimplementasikan hasil penelitian untuk pengembangan ilmu lainnya dalam bentuk pengabdian pada masyarakat.
4. Membangun kerjasama dengan pihak / instansi yang terkait baik pemerintah maupun swasta..

Prodi Lainnya