Loading...
world-news

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI MALANG - PSIKOLOGI


Akreditasi

A

Strata

S1

Perminatan

SOSHUM

Website

https://psikologi.uin-malang.ac.id

Sekilas Tentang PSIKOLOGI

SEJARAH

Fakultas Psikologi Universitas Islam Negeri (UIN) Maulana Malik Ibrahim Malang merupakan lembaga pendidikan yang secara umum berada di bawah naungan Kementerian Agama, dan secara akademik berada di bawah pengawasan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi. Tujuannya adalah untuk mencetak sarjana Muslim yang mempunyai keluasan wawasan ilmu psikologi yang dikembangkan berdasarkan prinsip-prinsip integrasi ilmu psikologi konvensional dengan khazanah ilmu-ilmu keislaman. Fakultas Psikologi mulai dibuka pada tahun 1997/1998 dan berstatus sebagai jurusan ketika UIN Maulana Malik Ibrahim Malang masih berstatus sebagai Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Malang. Pembukaan program studi tersebut berdasarkan SK. Dirjen Bimbaga Islam, No. E/107/98 tentang Penyelenggaraan Jurusan Tarbiyah di STAIN Malang, Program Studi Psikologi bersama sembilan program studi yang lain. Surat Keputusan tersebut diperkuat dengan terbitnya SK. Dirjen Binbaga Islam, No. E/138/1999 Tanggal 18 Juni 1999 tentang Penyelenggaraan Jurusan Psikologi dan Jurusan Tarbiyah Program Studi Tadris IPS pada STAIN Malang dan SK Dirjen Binbaga Islam No. E/ 212/2001, ditambah dengan Surat Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan Nasional, No. 2846/D/T/2001, Tgl. 25 Juli 2001 tentang Wider Mandate.

Untuk memantapkan profesionalitas proses belajar mengajar dalam mendukung penyelenggaraan program pendidikan yang diselenggarakan, kemudian Program Studi Psikologi UIN Maulana Malik Ibrahim Malang melakukan kerjasama dengan Fakultas Psikologi Universitas Gadjahmada (UGM), sebagaimana yang tertuang dalam piagam kerjasama No. UGM/ PS/4214/C/03/04 dan E.III/H.M.01.1/1110/99. Kerjasama yang berjalan selama kurun waktu 5 tahun tersebut di antaranya meliputi program pencangkokan dosen Pembina Mata Kuliah dan penyelenggaraan Laboratorium.

Pada tahun 2002, Jurusan Psikologi kemudian berubah menjadi Fakultas Psikologi sebagaimana yang tertuang dalam SK Menteri Agama RI no. E/353/2002 tanggal 17 Juli 2002. Perubahan ini seiring dengan perubahan status STAIN Malang menjadi Universitas Islam Indonesia Sudan (UIIS) yang ditetapkan berdasarkan Memorandum of Understanding (MoU) antara Pemerintah Republik Indonesia (Departemen Agama) dengan pemerintah Republik Islam Sudan (Departemen Pendidikan Tinggi dan Riset).

Status Fakultas Psikologi tersebut semakin jelas dengan ditandatanganinya Surat Keputusan Bersama Menteri Pendidikan Nasional dengan Menteri Agama RI Nomor: 1/O/SKB/2004 dan Nomor: NB/B.V/I/Hk.00.1/058/04 tentang perubahan bentuk STAIN (UIIS) Malang menjadi UIN Malang tanggal 23 Januari 2003, serta Keputusan Presiden (Kepres) RI no. No.50/2004 tanggal 21 Juni 2004 tentang perubahan STAIN (UIIS) Malang menjadi Universitas Islam Negeri (UIN) Malang. Akhirnya, status Fakultas Psikologi semakin kokoh dengan dikeluarkannya Surat Keputusan Direktur Jenderal Kelembagaan Agama Islam Nomor: DJ.II/233/2005 tanggal 11 Juli 2005 tentang Perpanjangan Izin Penyelenggaraan (akreditasi pertama) Program Studi Psikologi Program Sarjana (S1) pada Universitas Islam Negeri (UIN) Malang, serta SK BAN-PT Nomor: 003/BAN-PT/Ak-X/S1/II/2007, tentang Status, Peringkat dan Hasil Akreditasi Program Sarjana di Perguruan Tinggi.

Adapun yang menjabat dalam struktur kepemimpinan di Fakultas Psikologi mulai awal berdirinya dapat dilihat sebagai berikut:

Periode 1997-2000

Ketua Jurusan                      : Drs. H. Djazuli, M.Pd.I

Sekretaris Jurusan             : Drs. H. Muh. Djakfar, M.Ag

Periode 2001-2003

Ketua Jurusan                      : Drs. H. Mulyadi, M.Pd.I

Sekretaris Jurusan             : Drs. Zainul Arifin, M.Ag

Periode 2003-2005

Pj. Dekan                               : Drs. H. Mulyadi, M.Pd.I

Pj. Dekan I                             : Dra. Siti Mahmudah, M.Si

Pj. Dekan II                           : Endah Kurniawati Purwaningntyas, S.Psi

Pj. Dekan III                          : Drs. Zainul Arifin, M.Ag

Periode 2005-2009

Dekan                                     : Drs. H. Mulyadi, M.Pd.I

Pembantu Dekan I             : Dra. Siti Mahmudah, M.Si

Pembantu Dekan II           : Drs. Ahmad Khudori Soleh, M.Ag

Pembantu Dekan III          : Drs. H. Yahya, MA

Periode 2009-2013

Dekan                                     : Drs. H. Mulyadi, M.Pd.I

Pembantu Dekan I             : Rahmat Aziz, M.Si

Pembantu Dekan II           : Drs. Ahmad Khudori Soleh, M.Ag

Pembantu Dekan III          : M. Lutfi Mustofa, M.Ag

Periode 2013-2017

Dekan                                     : Dr. M. Lutfi Mustofa, M.Ag

Pembantu Dekan I             : Dr. Fathul Lubabin Nuqul, M.Si

Pembantu Dekan II           : Dr. Iin Tri Rahayu, M.Si

Pembantu Dekan III          : Dr. Mohammad Mahpur, M.Si

Periode 2017-2021

Dekan                                     : Dr. Siti Mahmudah, M.Si

Pembantu Dekan I             : Dr. Ali Ridho, M.Si

Pembantu Dekan II           : Dr. Hj. Rifa Hidayah, M.Si

Pembantu Dekan III          : Dr. Elok Halimatus Sa’diyah, M.Si

Ketua Jurusan                      : Muhammad Jamaluddin, M.Si

Periode 2021-2025

Dekan                                    : Dr. Hj. Rifa Hidayah, M.Si

Pembantu Dekan I             : Dr. Ali Ridho, M.Si

Pembantu Dekan II           : Dr. H. Ahmad Khudori Soleh, M.Ag

Pembantu Dekan III          : Dr. Endah Kurniawati Purwaningntyas, M.Psi

Program Studi Sarjana Psikologi (S1):

Ketua Program Studi          : Dr. Zamroni, S.Psi, M.Pd.

Sekretaris Program Studi  : Yusuf Ratu Agung, MA

Program Studi Magister Psikologi (S2):

Ketua Program Studi          : Dr. Mohammad Mahpur, M.Si

Sekretaris Program Studi    : Dr. Muallifah, MA

LAB
  • Laboratorium Psikodiagnostik
  • Laboratorium Konseling
  • Laboratorium Rekayasa Budaya dan Pengabdian Masyarakat
  • Laboratorium Kemahasiswaan dan Alumni
  • Laboratorium Psikologi Terapan dan Kesehatan Mental
  • Laboratorium Audio Visual dan Psikologi Siber
  • Laboratorium Indigenous dan Psikologi Perdamaian
  • Laboratorium Pengembangan Karakter dan Moderasi Beragama

PROGRAM STUDI
VMTS Fakultas Psikologi     
Magister Psikologi
Visi Terwujudnya Fakultas Psikologi Integratif dalam Memadukan Sains dan Islam yang Bereputasi Internasional. Visi Keilmuan
Mengembangkan Keilmuan Psikologi yang Memadukan antara Psikologi dan Nilai-nilai Islam Secara Integratif.
Misi
  1. Mencetak Lulusan Psikologi yang Berkarakter Ulul Albab.
  2. Menghasilkan Sains Psikologi yang Relevan dan Budaya Saing Tinggi.
  1. Mencetak Magister Psikologi yang Berkarakter Ulul Albab.
  2. Menghasilkan Sains Psikologi yang Relevan dan Budaya Saing Tinggi.
Tujuan
  1. Menghasilkan Sarjana Psikologi yang Memiliki Penguasaan terhadap Teori dan Metodologi, serta Mampu Mengaplikasikan Ilmu Psikologi dalam Tata Kehidupan Sosial dan Kemasyarakatan.
  2. Menghasilkan Penelitian yang Berkualitas dalam Bidang Ilmu Psikologi, serta Melakukan Pengembangan Konsep dan Teori Psikologi.
  3. Melaksanakan Pengabdian pada Masyarakat dalam Bidang Ilmu Psikologi.
  4. Menciptakan Iklim Hubungan Kerjasama yang Saling Asih, Asah dan Asuh.
  1. Memberikan Akses Pendidikan Magister Psikologi yang Lebih Luas kepada Masyarakat.
  2. Menyediakan Magister Psikologi untuk Memenuhi Kebutuhan Masyarakat.
Strategi
  1. Melaksanakan Langkah-langkah Sinergis, Simultan, dan Sustainable.
  2. Menginisiasi Beberapa Keunggulan (excellences) menurut Standar BAN-PT, AUN, dan Internasional.
  3. Mengembangkan Struktur dan Kultur yang Mendukung Efisiensi dan Efektivitas Kinerja di Fakultas.
Menyelenggarakan Tridharma Perguruan Tinggi dalam Magister Psikologi secara Integratif yang Berkualitas.
Tata Nilai Transparan, Akuntabel, dan Good University Government. Transparan, Akuntabel, Good University Government Lebih Rinci Dituangkan dalam Bentuk Pedoman bagi Civitas Akademika.