Loading...
world-news

UNIVERSITAS HALUOLEO - STATISTIKA


Akreditasi

A

Strata

S1

Perminatan

SAINTEK

Website

https://statistika.fmipa.uho.ac.id/

Sekilas Tentang STATISTIKA

SEJARAH

Selamat datang di Program Studi Statistika FMIPA Universitas Halu Oleo. Program studi ini merupakan Program Sarjana Statistika pertama yang ada di kawasan Provinsi Sulawesi Tenggara yang dibuka pada tahun 2017 sesuai dengan SK Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi No. 133/KPT/I/2017 tanggal 8 Februari 2017. Program Studi Statistika FMIPA Universitas Halu Oleo telah memberikan sumbangan untuk kemajuan institusi. Hal ini tentu berkaitan dengan peranannya sebagai lembaga pendidikan dengan sasaran yang mengarah pada peningkatan kualitas pelaksanaan tridharma perguruan tinggi yang meliputi pendidikan dan pengajaran, penelitian, dan pengabdian pada masyarakat, dengan visi bahwa pada tahun 2022 menjadi salah satu program studi unggul secara nasional dan atau internasional dalam inovasi dan pengembangan bidang statistika untuk wilayah pesisir dan perdesaan.

Visi tersebut dapat tercapai jika semua unsur yang terkait di dalamnya mampu membentuk sistem yang kokoh untuk saling mendukung satu sama lain. Oleh karena itu, Program Studi Statistika dalam pengelolaannya selalu mengedepankan terakomodirnya peran masing-masing unsur sesuai tugas pokok dan fungsinya masing-masing, sehingga dapat terbangun sistem tata pamong yang kredibel, transparan, akuntabel, bertanggungjawab, dan adil. Pola seperti ini dinilai cukup efektif dalam mengakomodir berbagai pendapat yang berbeda untuk secara bersama-sama dirumuskan sebagai satu pendapat yang utuh, dengan tetap mengedepankan jiwa intelektualitas sebagai akademisi dan harmonisasi antar anggota sebagai satu organisasi.

LAB
  • LAB KOMPUTER
PROGRAM STUDI

Visi

Visi Program Studi Statistika yaitu Pada tahun 2022 menjadi salah satu program studi unggul secara nasional dan atau internasional dalam inovasi dan pengembangan bidang statistika untuk wilayah pesisir dan perdesaan. Visi program studi Statistika disusun dengan memperhatikan kondisi geografis Sulawesi Tenggara yang terdiri dari pulau-pulau dan perdesaan.

Makna dari kata kunci yang tercantum dalam visi program studi statistika tersebut yaitu:

  1. Ungguladalah pengakuan nasional terhadap karya inovasi ilmiah sivitas akademika Statistika.
  2. Bereputasi nasional adalah program studi menjadi salah satu program pendidikan panutan atau rujukan  dalam Tridharma Perguruan Tinggi bagi Program S-1 Statistika lainnya terutama wilayah timur Indonesia, misalnya tercapainya peringkat author dalam afiliasi UHO pada Science and Technology Index (SINTA)
  3. Bereputasi internasional adalah pengakuan internasional terhadap karya inovasi ilmiah sivitas akademika FMIPA UHO. Misalnya publikasi terindeks scopus Q3 dan lain-lain
  4. Inovasi dan pengembangan bidang statistika berarti dihasilkan beberapa produk hasil penelitian statistika seperti paten dan lain-lain.
  5. Pengembangan dilakukan di wilayah pesisir dan perdesaan karena ingin berpartisipasi dalam meningkatkan daya saing Sulawesi Tenggara yang sebagian besar penduduknya tinggal di wilayah pesisir dan perdesaan.

Misi

Untuk mewujudkan visi tersebut di atas, maka dirumuskan misi Program Studi Statistika:

  1. Mengembangkan  sistem  pendidikan  yang  berkualitas  sehingga  lulusannya mampu bersaing di tingkat nasional
  2. Mengembangkan kegiatan penelitian dan pengabdian bidang statistika dengan memperhatikan kearifan lokal yang berbasis sumber daya kelautan dan perdesaan
  3. Mengembangkan  kegiatan  penerapan  statistika  untuk  membantu menyelesaikan permasalahan nyata
  4. Menyebarluaskan  hasil-hasil  penelitian bidang statistika
  5. Menyelenggarakan manajemen program studi yang terpadu, transparan dan akuntabel