Loading...
world-news

UNIVERSITAS CENDERAWASIH - BIOLOGI


Akreditasi

A

Strata

S1

Perminatan

SAINTEK

Website

https://fmipa.uncen.ac.id/

Sekilas Tentang BIOLOGI

SEJARAH

Pada tahun 1973 Jurusan Science dibuka   pada Fakultas Keguruan dengan bidang Ilmu Biologi dan Kimia. Pada Tahun 1987 Jurusan Ilmu Pasti bergabung dengan Jurusan Science , menjadi Jurusan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam dengan program Studi Matematika , Biologi, dan Kimia. Pada tahun 1990 di buka Program studi Fisika Diploma tiga (D3), dan kemudian pada tahun 1994 menjadi program Strata satu  (S1) .

Tahun 1990 melalui kerjasama Canada untuk pengembangan Universitas-Universitas Di Timur Indonesia ( P2T.IT-CIDA atau EIUDP CIDA) di bentuk Unit Pelayanan MIPA  (UP – MIPA). Pembentukan UP – MIPA  ditetapkan dengan Surat  Keputusan Menteri Pendidikan dan KebudayaanRI No. 0548/O/1992 tanggal 18 November 1998, dengan program pelayanan MIPA dasar dan peningkatan kualitas SDM khususnya pengembangan kualitas Dosen melalui program pendidikan S1, S2, S3, dan pendidikan non gelar.

Pengembangan UP-MIPA ditunjang oleh berbagai proyek kerja sama seperti proyek Pengembangan Sebelas Lembaga Pendidikan Tinggi ( PSLPT) , ADB untuk pembangunan Fisik dan peralatan Laboratorium Biologi, Kimia, dan Fisika, serta bantuan bahan pustaka.

Pembangunan Kampus FMPA Uncen merupakan salah satu proyek fisik yang pendanaanya bersumber dari dana proyek ADB.

Program kerja sama antara Uncen dan CIDA Canada, merintis pendirian Fakultas Matematika dan Ilmu pengetahuan Alam (FMIPA) . Pada tanggal 26 Februari 1998, Fakultas Matematika dan ilmu Pengetahuan Alam  resmi di buka berdasarkan surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI.No : 045/O/1998.

Pada saat pembukaan , Fakultas MIPA terdiri dari 4 (empat) program stusdiprogram studi strata satu ( S1)   : Program Studi Matematika   , program Studi Biologi,Program Studi Kimia , dan Program studi Fisika . Ijin penyelenggaraan ke empat program studi tersebut sesuai dengan surat Direktur Jendral Pendidikan TinggiDepartemen Pendidikan Nasional Nomor : 3208/D/T/2002, tanggal 28 Oktober 2002. Selanjutnya pada tahun 2011 berdiri 2 (dua) yaitu program studi Farmasi dan prgram studi Kelautan, kemudian pada tahun 2013 menyusul pembukaan 2 (dua) dua program studi baru, yaitu : Program studi Sistem Informasi dan program studi Teknik Geofisika, dan Pada tahun 2016 dibuka  2 (dua) Program studi baru yaitu : Program Studi Ilmu Perkanan, dan Program studi Statistika.

Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) saat ini terdiri 10 (sepuluh) program studi S1 dan satu program Studi Magister

LAB

Sebagai fasilitas pendukung dalam proses pendidikan dan pembelajaran, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat (Tri Dharma ) , maka Laboratorium juga harus dikembangkan. Ketersediaandan keberadaan laboratorium merupakan hal yang sangat mendasar, bukan hanya laboratorium dasar, tetapi juga diperlukan adanya laboratorium penelitian yang memadai, sebagai laboratorium layanan bagi kebutuhan masyarakat, baik masyarakat khusus (ilmiah) maupun mayarakat umum, dari luar instansi.

Dari pemangku kepentingan internal ini, tentu tidak terlepas dari kebijakan-kebijakan sebagai pimpinan. Pimpinan selalu mendukung untuk pengembangan program studi, pengembangan karier Dosen, dan pengembangan sarana dan prasaran yang menunjang untuk tercapainya visi, misi, dan tujuan , serta sasaran Institusi.

Telah dikembangkan laboratorium di masing-masing proragram studi sesuai dengan bidang keahlian dan kebutuhan masing-masing program studi. Berdasarkan SK Rektor No. 040/UN20/KP/2018, di FMIPA terdapat 16 Laboratorium saat ini yaitu Lab Biologi dasar, Lab Kultur Jaringan, Lab Entomologi, Lab Mikrobiologi, Lab Ekologi dan Biosistematik, Lab Mikologi, Lab Farmakologi, Lab Fisika Dasar, Lab Teknik Geofisika, Lab Fisika lanjut, Lab Kimia, Lab Kimia Riset Hayati, Lab Kimia Riset Non Hayati, Lab Teknologi Informasi Lab Komputasi dan Lab Studi Ilmu Kelautan dan Perikanan. Selanjutnya dalam tahap pengembangan Laboratorium untuk menunjang pelaksanaan kurikulum KKNI, FMIPA juga telah mengusulkan penambahan 10 laboratorium pada OTK (organisasi dan tata kelola) baru
yang telah ditetapkan disenat universitas dan dalam pengusulan ke Kemenristekdikti yaitu labortorium Zoologi, lab botani, lab genetika dan biomolekuler, lab biologi perairan, lab ilmu perikanan, lab komputasi statistic, lab farmasi dan bahan alam, lab kimia farmasi dan lab
teknologi farmasi sehingga diharapkan natinya ada 25 laboratorium di FMIPA.

Dalam beberapa tahun terakhir FMIPA juga tampil sebagai fakultas pioneer pengembangan program Ipteks bagi inovasi dan kreativitas kampus atau PPUPIK (sekarang). Dua unit pelaksana Program Pengembangan Unit Inovasi dan Kreatifitas Kampus di Universitas Cenderawasih kedua-duanya berada di FMIPA yaitu unit PPUPIK Jamur Tiram (Jurusan Biologi) dan PPUPIK Besin Plastik (Jurusan Kimia).

PROGRAM STUDI

VISI

Pada tahun 2022 menjadi lembaga pendidikan yang berkulaitas dan unggul di  Timur Indonesia dan Asia Fasifik dalam Penyelenggaraan pendidikan matematika sains dasar, dan terpannya, serta mampu mengembangkan IPTEKS Inovatif yang berwawasan lingkungan, bagi kesejahteraan masyarakat.

MISI

Guna mewujudkan visi, dikembangkanlah misi Fakultas sebagai landasan bagi perumusan arah kebijakan, strategi dan program pengembangan guna menjadi lembaga pendidikan tinggi MIPA yang berkualitas.

 Adapun jabaran visi ke dalam misi adalah sebagai berikut:

  1. Menyelenggarakan Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat dalam Bidang MIPA dan MIPA Terapan untuk Kepentingan Masyarakat.
  2. Menyelenggarakan Sistem Informasi Sumber Daya Alam di Papua Berbasis Kearifan Masyarakat Lokal.
  3. Menyelenggarakan suasana akademik yang partisipatif bagi segenap sivitas akademika.