Loading...
world-news

POLITEKNIK NEGERI LAMPUNG - HORTIKULTURA


Akreditasi

A

Strata

S1

Perminatan

SAINTEK

Website

https://polinela.ac.id/program-studi-hortikultura/

Sekilas Tentang HORTIKULTURA

SEJARAH

Program studi Hortikultura menyiapkan lulusan untuk membangun masa depannya yang cerah. Lulusan program studi ini akan mampu berkompetisi dalam masyarakat berbasis IPTEK dengan dasar kemampuan teknis dan manajerial agribisnis hortikultura.

Sasaran Program Studi yaitu menyiapkan lulusan yang mempunyai kemampuan sebagai Manager Produksi, Wirausahawan, Penyuluh, Asisten Peneliti di bidang Hortikultura, dan Penata taman

LAB

  • LAB KOMPUTER

PROGRAM STUDI

KOMPETENSI LULUSAN

Standard Kompetensi Program Studi Hortikultura ini merupakan standard kompetensi akademis dalam bidang produksi tanaman hortikultura.  Unit kompetensi dirumuskan berupa unit kompetensi terkecil dari suatu kompetensi.  Rumusan ini diperoleh berdasarkan hasil identifikasi dan analisis tugas dan subtugas yang ada pada bidang pekerjaan hortikultura oleh pihak akademisi, praktisi bisnis dan stakeholder lainnya secara bersama-sama serta menggunakan acuan  National Horticulture Competency Standards. Australian National Training Authority (ANTA)

  1. Kemampuan teknis dalam budidaya Tanaman sayuran (petai, cabe, tomat, dll)
  2. Kemampuan teknis dalam budidaya tanaman buah – buahan dan tabulam-pot (kelengkeng, mangga, jeruk, sawo, durian dll)
  3. Kemampuan teknis dalam budidaya tanaman hias (anggrek, gusmania, euphorbia, krisan, dll)
  4. Kemampuan teknis dalam budidaya tanaman obat – obatan (jahe, pegagan, mahkota dewa, kunyit, kencur, dll)
  5. Kemampuan teknis dalam budidaya jamur (tiram, kuping, merah, dll)
  6. Perbanyakan tanaman secara kultur jaringan (anggrek, pisang dll)
  7. Produksi tanaman dengan sistem hidroponik/aeroponik
  8. Kemampuan teknis dalam menyiapkan lahan tanam
  9. Kemampuan Teknis dalam menggunakan alat-alat pertanian
  10. Kemampuan teknis dalam pembibitan
  11. Kemampuan teknis dalam mengimplemantasiakan program pengairan
  12. Kemampuan teknis dalam pengendalian gulma dan hama
  13. Kemampuan teknis dalam Pertamanan