Loading...
world-news

INSTITUT TEKNOLOGI SUMATERA - TEKNIK GEOLOGI


Akreditasi

A

Strata

S1

Perminatan

SAINTEK

Website

https://www.itera.ac.id/program-studi-teknik-geologi/

Sekilas Tentang TEKNIK GEOLOGI

SEJARAH

Teknik Geologi adalah suatu ilmu yang mempelajari dan mengembangkan pengetahuan yang berkaitan dengan kebumian seperti, bentuk muka bumi, material penyusun bumi, berbagai jenis dan bentuk batuan, sifat fisika dan kimia, proses pembentukan dan sejarah bumi serta geologi terapan seperti Geologi Minyak dan Gas Bumi, Geologi Teknik, Hidrogeologi, Geologi Tata Lingkungan, Geologi Tambang, dan lain-lain. Teknik Geologi berperan sebagai wahana pengkajian dan pemanfaatan sumberdaya alam (mineral, energi, dan air) serta penerapan kerekayasaan, Lingkungan hidup, dan mitigasi bencana alam.

Program Studi Teknik Geologi ITERA didirikan atas dasar kebutuhan sarjana Teknik Geologi yang dapat berkontribusi pada pemberdayaan potensi yang ada di wilayah Sumatera khususnya dan Indonesia. Kurikulum Program Sarjana Teknik Geologi ITERA dirancang sebagai suatu upaya pengembangan potensi peserta didik pada keilmuan teknik geologi. Sesuai dengan RENSTRA ITERA, kurikulum PS Teknik Geologi berfokus pada pengembangan sistem atau sumber daya lokal Sumatera. Eksplorasi merupakan salah satu aspek dalam keilmuan geologi yang ada di PS Teknik Geologi ITERA, sehingga dapat menjadi keunggulan yang dimililiki oleh PS Teknik Geologi ITERA dalam mengembangkan potensi lokal Sumatera

LAB
  • Laboratorium Geologi Dinamik
  • Laboratorium Bahan Galian
  • Laboratorium Geologi Optik
  • Laboratorium Paleontologi
  • Laboratorium Geofisika Eksplorasi
  • Laboratorium Sedimentologi
  • Laboratorium Geokimia

PROGRAM STUDI

VISI

“Menjadi Program Studi Teknik Geologi yang unggul, bekualitas, dan berprestasi, secara nasional maupun internasional dalam mengembangkan ilmu kebumian, teknologi eksplorasi sumber daya mineral dan energi sehinga memajukan wilayah sumatera khususnya dan mendukung pembangunan Negara.”

MISI

1. Menyelenggarakan pendidikan tinggi Teknik Geologi yang kompeten dan mampu bersaing secara global.
2. Mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang geologi melalui penelitian dan pengabdian masyarakat.
3. Menerapkan ilmu Teknik Geologi dalam mengeksplorasi sumber daya mineral dan energi sehingga mendukung kemajuan wilayah Sumatera dan Indonesia.

TUJUAN

1. Menjadi Program Studi yang mampu menjalankan perannya sebagai penyelenggara pendidikan yang kompeten dan terarah serta memiliki basis dalam pengembangan keilmuan geologi dan teknologinya.
2. Menjadi Program Studi yang mampu meningkatkan kapasitas sumber daya manusia dalam penguasaan, pengembangan, dan penerapan keilmuan geologi dan segala bentuk teknologinya, serta dapat mengikuti perkembangan keprofesian di masa depan.
3. Menjadi Program Studi yang mampu mengangkat nilai-nilai kebermanfaatan keilmuan geologi dalam penerapan ilmu dan teknologi kebumian sebagai bagian dalam pembangunan dan kemajuan masyarakat.

Kompetensi Lulusan

Tujuan dari Program Studi Teknik Geologi adalah “Menghasilkan lulusan yang mampu berkontribusi positif pada masyarakat dalam keilmuan, keprofesian, dan perkembangan Geologi bangsa serta mampu berkiprah pada tingkat lokal, nasional, dan internasional”, dengan sasaran sebagai berikut:

Memiliki integritas, kedisiplinan, rasa saling menghargai, keadilan, dan bertanggung jawab.
Mampu mengaplikasikan pengetahuan dan keahliannya dalam berbagai lini keprofesian Teknik Geologi, serta dapat beradaptasi sesuai perkembangan di lingkungan karirnya.
Mampu berkomunikasi secara efektif, bekerja dalam tim, kreatif dan inovatif serta mau dan mampu belajar sepanjang hayat.

 

Capaian Pembelajaran Lulusan

 

Capaian Pembelajaran Lulusan Program Studi Teknik Geologi Institut Teknologi Sumatera:

  • Sikap (S)
    • S1: Bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan mampu menunjukkan sikap religius.
    • S2: Menjunjung tinggi nilai kemanusiaan dalam menjalankan tugas berdasarkan agama, moral, dan etika.
    • S3: Berkontribusi dalam peningkatan mutu kehidupan bermasyarakat, berbangsa, bernegara dan kemajuan peradaban berdasarkan Pancasila.
    • S4: Berperan sebagai warga negara yang bangga dan cinta tanah air, memiliki nasionalisme serta rasa tanggung jawab pada negara dan bangsa.
    • S5: Menghargai keanekaragaman budaya, pandangan, agama, dan kepercayaan serta pendapat atau temuan orisinal orang lain.
    • S6: Bekerja sama dan memiliki kepekaan sosial serta kepedulian terhadap masyarakat dan lingkungan.
    • S7: Taat hukum dan disiplin dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara.
    • S8: Menginternalisasi nilai, norma, dan etika akademik.
    • S9: Menunjukkan sikap bertanggung-jawab atas pekerjaan di bidang keahliannya secara mandiri.
    • S10: Menginternalisasi semangat kemandirian, kejuangan, dan kewirausahaan.
  • Pengetahuan (P)
    • P1: Memahami konsep teoritis ilmu kebumian (earth sciences) dan matematika rekayasa secara umum serta prinsip pelestarian lingkungan.
    • P2: Memahami konsep teoritis geologi secara mendalam seperti siklus batuan, siklus tektonik, siklus hidrogeologi, dinamika bumi, dan pemahaman mengenai skala waktu geologi.
    • P3: Memahami landasan, tahapan, dan penerapan metode pemetaan geologi serta pengolahan data untuk menghasilakan model geologi dan berbagai bentuk rekayasa dalam bidang geologi (definisikan bersama, model geologi itu bisa berupa grafik dll).
    • P4: Memahami prinsip serta teknik penggunaan perangkat dalam akusisi data dan analisis di bidang geologi yang mampu dikombinasikan dengan teknologi informasi dan komputasi serta sejalan dengan prinsip Keselamatan, Kesehatan Kerja dan Lingkungan (K3L).
    • P5: Memahami perkembangan ilmu dan teknologi kebumian yang berkaitan dengan ekonomi dan sosial budaya secara umum.
    • P6: Memahami tata penyajian serta berbagai bentuk pemaparan informasi geologi.
    • P7: Memahami perkembangan teknologi di bidang rekayasa geologi.
    • P8: Memahami konsep integritas akademik secara umum untuk membentuk karakter akademisi yang mampu bekerjasama dan terhindar plagiarisme.
  • Ketrampilan Khusus (KK)
    • KK1: Mampu mengimplementasikan matematika, sains, dan prinsip rekayasa (engineering principles) dalam penerapannnya di bidang geologi.
    • KK2: Mampu mengidentifikasi dan/atau menganalisis fenomena geologi dalam berbagai bentuk penerapannya.
    • KK3: Memiliki kemampuan men-design survey lapangan, akuisisi data, prosesing dan analisis data.
    • KK4: Memiliki kemampuan untuk melakukan pemodelan dan interpretasi dari data geologi dan berbagai data pendukung lainnya.
    • KK5: Memiliki kemampuan untuk melakukan simulasi dari model geologi serta data pendukung lainnya.
    • KK6: Mampu mempertimbangkan pemanfaatan sumberdaya kebumian melalui berbagai perangkat perencanaan dan teknologi rekayasa yang sejalan dengan pembangunan berkelanjutan (sustainable development)
  • Keterampilan Umum (KU)
    • KU1: Mampu menerapkan pemikiran logis, kritis, sistematis, dan inovatif dalam konteks pengembangan atau implementasi ilmu pengetahuan dan teknologi yang memerhatikan dan menerapkan nilai humaniora yang sesuai dengan bidang keahliannya.
    • KU2: Mampu menunjukkan kinerja mandiri, bermutu, dan terukur.
    • KU3: Mampu mengkaji implikasi pengembangan atau implementasi ilmu pengetahuan dan teknologi yang memerhatikan dan menerapkan nilai humaniora sesuai dengan keahliannya berdasarkan kaidah, tata cara dan etika ilmiah dalam rangka menghasilkan solusi.
    • KU4: Mampu menyusun deskripsi saintifik hasil kajian tersebut di atas dalam bentuk skripsi atau laporan tugas akhir, dan mengunggahnya dalam laman perguruan tinggi.
    • KU5: Mampu mengambil keputusan secara tepat dalam konteks penyelesaian masalah di bidang keahliannya, berdasarkan hasil analisis informasi dan data.
    • KU6: Mampu memelihara dan mengembangkan jaringan kerja dengan pembimbing, kolega, sejawat baik di dalam maupun di luar lembaganya.
    • KU7: Mampu bertanggung jawab atas pencapaian hasil kerja kelompok dan melakukan supervisi serta evaluasi terhadap penyelesaian pekerjaan yang ditugaskan kepada pekerja yang berada di bawah tanggung jawabnya.
    • KU8: Mampu melakukan proses evaluasi diri terhadap kelompok kerja yang berada di bawah tanggung jawabnya, dan mampu mengelola pembelajaran secara mandiri.
    • KU9: Mampu mendokumentasikan, menyimpan, mengamankan, dan menemukan kembali data untuk menjamin kesahihan dan mencegah plagiarisme.
    • KU10: Mampu beradaptasi, bekerja sama, berkreasi, berkontribusi, dan berinovasi dalam menerapkan ilmu pengetahuan pada kehidupan bermasyarakat serta mampu berperan sebagai warga dunia yang berwawasan global.
    • KU11: Mampu menegakkan integritas akademik secara umum dan mencegah terjadinya praktik plagiarisme.
    • KU12: Mampu menggunakan teknologi informasi dalam konteks pengembangan keilmuan dan implementasi bidang keahlian.
    • KU13: Mampu menggunakan minimal satu bahasa internasional untuk komunikasi lisan dan tulis.