SEJARAH
			 2011 Pendirian program studi Teknik Perkapalan bersamaan dengan pendirian 
Institut Teknologi Kalimantan. Pelaksanaan strategi utama dalam bidang 
penguatan kemampuan Sumber Daya Manusia (SDM) serta Ilmu Pengetahuan dan
 Teknologi (IPTEK) nasional di Koridor Ekonomi Kalimantan berada pada 
Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia 
(MP3EI) 2011-2025. 2012-2014 Program studi Teknik Perkapalan memulai proses perkuliahan pada tahun
 2012, sebanyak 20 mahasiswa dengan Jalur penerimaan mahasiswa melalui 
Seleksi Masuk ITK (SMITeK). SMITeK merupakan hasil kerjasama antara 
Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya dengan Pemerintah 
Provinsi Kalimantan Timur (dengan beasiswa Kaltim Cemerlang). Pada tahun
 2013, SMITeK membuka jalur mandiri nasional untuk calon mahasiswa yang 
berasal dari luar. Sedangkan pada tahun 2014 SMITek diselenggarakan 
melalui 2 jalur, yaitu: Seleksi Lokal Berbeasiswa Pemprov Kaltim dan 
Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN). Pada tahun ini 
pula ITK diresmikan sebagai PTN oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. 2015 Sebelumnya program studi Teknik Perkapalan melakukan kegiatan 
akademik dan proses perkuliahan di kampus ITS Surabaya. Pada tahun 2015,
 kegiatan akademik dan proses perkuliahan dari total 31 mahasiswa 
dipindahkan ke Kampus ITK Karangjoang, Balikpapan. Momen ini juga 
sebagai penerbitan SK pendirian program studi Teknik Perkapalan ITK.
LAB
- Laboratorium Teknik Perkapalan
 
				  
                 MASUK PTN
 MASUK PTN
