Loading...
world-news

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN KALI JAGA - ILMU KESEJAHTERAAN SOSIAL (IKS)


Akreditasi

A

Strata

S1

Perminatan

SOSHUM

Website

https://iks.uin-suka.ac.id/

Sekilas Tentang ILMU KESEJAHTERAAN SOSIAL (IKS)

SEJARAH

Modernisasi dan liberalisasi yang kini berkembang di dalam masyarakat Indonesia, disatu sisi telah melahirkan berbagai kemajuan, namun disisi yang lain juga memunculkan berbagai problem sosial dan krisis lingkungan yang akut. Sebagaimana terlihat dari potret kemiskinan, penganggurandan berbagai penyakit (pathology) sosial terus bermunculan di tengah masyarakat. Begitu juga dengan kondisi alam sebagai tempat kita tinggal dan membangun kehidupan, makin rapuh akibat  sistem kerja yang serba kapitalistik dan eksploitatif. Fenomena ini tentu membutuhkan visi yang lebih humanis dan ekologis sebagaimana yang terkandung di dalam nilai keberislaman agar masyarakat tidak mengalami  beban hidup yang makin rentan dan terpuruk.

Dalam konteks inilah Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) terus tumbuh dan bertransformasi untuk berkontribusi menjawab problema dan tantangan di atas. Dakwah secara terminologi berupa seruan kebajikan atau kemaslahatan, agar selalu relevan dan kontekstual dengan dinamika zaman, tidaklah cukup hanya sebatas doktrin sistem keyakinan (belief system) atau merasa cukup dengan dirinya sendiri, eksistensinya harus bertransformasi bersentuhandengan keilmuan lainnya agar spirit dakwah bukan berhenti pada sebatas menyerukan, lebih dari itu adalah tindakan pemberdayaan atau aksi sosial lainnya.

Tidak heran bila lima prodi yang terdapat di lingkungan FDK mencerminkan trend keilmuan masa depan, yakni prodi (1) Komunikasi Penyiaran Islam-KPI, (2) Bimbingan dan Konseling Islam-BKI, (3) Manajemen Dakwah-MD (4) Pengembangan Masyarakat Islam-PMI, dan (5) Ilmu Kesejahteraan Sosial-IKS.Kelima prodi ini mendidik para mahasiswa memiliki perspektif keilmuan keislaman yang berpadu atau bersentuhan dengan trend perkembangan teori sosial modern lainnya sehingga para mahasiswa memiliki pemahaman konseptual yang integratif dan inklusif dalam membaca berbagai tantangan zaman sesuai keahliannya. Para mahasiswa juga didik untuk memiliki skill profesional melalui berbagai praktek pembelajaran di bidang komunikasi media, konseling keluarga dan pengembangan masyarakat serta sistem layanan sosial lainnya, baik yang terkait dengan sistem keuangan islam ataupun pendampingan terhadap kelompok rentan. Disamping itu, sejak tahun 2016, merespon aspirasi dan kebutuhan masyarakat, FDK juga membuka Program Studi Pascasarjana S-2 di bidang Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI)

LAB

Untuk menunjang kompetensi dan keahlian mahasiswa dibidangnya, FDK memiliki Pusat Pengembangan Teknologi Dakwah (PPTD) sebagai laborotarium. PPTD melatih mahasiswa agar memiliki kompetensi dan profesionalitas di bidang televisi dan multimedia, radio penyiaran dan desain grafis (foto). PPTD mengembangkan televisi kampus yang diberi nama Suka TV,  Bidang Radio dengan nama Radio Rasida (Radio Siaran Dakwah) yang sudah mengudara sebagai radio komunitas. Sedangkan bidang desain grafis sudah mendirikan komunitas Difikom (Desain dan Fotografi Komunikasi). Fasilitas, sarana dan prasarana penunjang dari laboratorium ini selain gedung produksi dan kreatifitas di bagian sayap timur multipurpose UIN Sunan Kalijaga, yakni berupa (1) studio radio produksi dan on air (2) ruang multimedia (3) ruang master control TV (4) ruang pengelola (5) studio foto dan desain grafis.

Selain itu, hampir semua ruangan kelas dipenuhi fasilitas dan sarana pembelajaran agar para mahasiswa nyaman di dalam proses pembelajaran di kelas, seperti kursi, papan tulis, LCD dan ruangan ber AC, ruang dosen untuk pelayanan konsultasi mahasiswa, akses internet secara gratis, student center dan lembaga kemahasiswaan (LKM) sebagai wadah keterampilan berorganisasi, melatih kepemimpinan dan bakat minat lainnya. Terdapat 10 LKM di FDK, yakni Himpunan Mahasiswa Prodi Studi (HMPS), KPI, BKI, PMI, MD dan IKS, Senat Mahasiswa, Dewan Mahasiswa, BOMF Jurnalistik Media Rethor, BOMF Satusaka-Teater, BOMF Mitra Umma-Konseling Mahasiswa.  Para mahasiswa juga dapat mengakses beragam jurnal dan publikasi ilmiah lainnya, seperti Jurnal Dakwah, Jurnal Hisbah, Jurnal Welfare, Jurnal Pemberdayaan Masyarakat dan Jurnal MD.

Para SDM dosen juga sangat mumpuni karena memiliki pendidikan doktoral di dalam dan luar negeri, juga pendidikan master di dalam dan luar negeri. Para dosen juga memiliki beragam jaringan yang dapat membantu meningkatkan kapasitas mahasiswa dalam membangun jejaring sesuai dengan keahlian yang ditekuninya. Di samping itu juga, pada alumni FDK yang tergabung di dalam Ikatan Keluarga Alumni UIN Sunan Kalijaga (IKASUKA) juga membentuk jejaring dalam mengakses berbagai peluang, khususnya yang terkait dengan pekerjaan pasca menjalani studi.

FDK menyadari bahwasannya akses para mahasiswa dari keluarga miskin yang berprestasi harus diberi akses beasiswa, untuk itu FDK dalam setiap tahunnya selalu memberikan akses kepada rara mahasiswa disemua prodi untuk memperoleh beasiswa Bidikmisi, juga dari Bank BNI, PT. Djarum dengan berbagai persyaratan prestasi.

PROGRAM STUDI

VISI

Menjadi prodi yang terpercaya dan berkarakter dalam menyelenggarakan pendidikan tinggi yang memadukan ilmu-ilmu keislaman dan ilmu-ilmu kesejahteraan sosial

MISI 

  1. Menyelenggarakan pendidikan kesejahteraan sosial profesional yang berkarakter humanis dan egaliter.
  2. Melakukan riset dan kajian yang memadukan keislaman dan keilmuan dalam bidang kesejahteraan sosial. 
  3. Berkontribusi dalam mewujudkan masyarakat yang adil dan sejahtera. 

TUJUAN

  1. Meluluskan sarjana profesional berkarakter humanis dan egaliter yang kompetitif dalam bidang kesejahteraan sosial.
  2. Menghasilkan karya penelitian yang terpublikasi dalam jurnal ilmiah yang terakreditasi.
  3. Memberikan layanan kesejahteraan sosial.

Semester Paket 1

NoKode MKNama Mata KuliahSKSJenis MK
1 IKS414001 Bahasa Arab 2 WAJIB
2 NAS410003 Bahasa Indonesia 2 WAJIB
3 IKS414002 Bahasa Inggris 2 WAJIB
4 IKS414003 Fiqh Dan Ushul Fiqh 2 WAJIB
5 USK411005 Islam dan Ilmu Sosial Humaniora 2 WAJIB
6 NAS410002 Kewarganegaraan 2 WAJIB
7 NAS410001 Pancasila 2 WAJIB
8 USK411003 Ulumul Hadis 2 WAJIB
9 USK411002 Ulumul Qur’an 2 WAJIB
10 IKS414004 Pengantar Kesejahteraan Sosial 3 WAJIB

Semester Paket 2

NoKode MKNama Mata KuliahSKSJenis MK
1 IKS414008 Filsafat Ilmu 2 WAJIB
2 IKS414005 Ilmu Dakwah 2 WAJIB
3 USK411004 Islam dan Sains 2 WAJIB
4 IKS414007 Nilai Etika Pekerjaan Sosial 3 WAJIB
5 IKS414010 Perilaku Manusia dan Lingkungan Sosial 3 WAJIB
6 IKS414009 Sosiologi Kesejahteraan Sosial 3 WAJIB
7 IKS414006 Teori Kesejahteraan Sosial 3 WAJIB
8 USK411001 Pengantar Studi Islam 4 WAJIB

Semester Paket 3

NoKode MKNama Mata KuliahSKSJenis MK
1 IKS414015 Aqidah dan Akhlak 2 WAJIB
2 IKS414018 Fiqh Sosial 2 WAJIB
3 IKS414017 Kesejahteraan Sosial dalam Qur’an 2 WAJIB
4 IKS414016 Kesejahteraan Sosial dalam Sunnah 2 WAJIB
5 IKS414014 Pengantar Metode Penelitian 2 WAJIB
6 USK411006 Peradaban Islam 2 WAJIB
7 IKS414013 Asesmen Pekerjaan sosial 3 WAJIB
8 IKS414012 Pekerjaan Sosial Multikultural 3 WAJIB
9 IKS414011 Psikologi Kesejahteraan Sosial 3 WAJIB

Semester Paket 4

NoKode MKNama Mata KuliahSKSJenis MK
1 IKS414021 Kesehatan Mental 2 WAJIB
2 IKS414026 Perundang-undangan Sosial 2 WAJIB
3 IKS414019 Konseling 3 WAJIB
4 IKS414020 Metode Intervensi Individu dan Keluarga 3 WAJIB
5 IKS414023 Metode Intervensi Kelompok 3 WAJIB
6 IKS414031 Metode Penelitian Kuantitatif 3 WAJIB
7 IKS414022 Psikoterapi 3 WAJIB

Semester Paket 5

NoKode MKNama Mata KuliahSKSJenis MK
1 IKS415034 Pekerjaan Sosial Forensik 2 WAJIB
2 IKS415035 Pekerjaan Sosial Industri 2 WAJIB
3 IKS415036 Pekerjaan Sosial Lansia 2 WAJIB
4 IKS414030 Advokasi Sosial 3 WAJIB
5 IKS414028 Kebijakan dan Perencanaan Sosial 3 WAJIB
6 IKS414032 Manajemen Organisasi Pelayanan Kemanusiaan 3 WAJIB
7 IKS414027 Metode Intervensi Komunitas dan Organisasi 3 WAJIB
8 IKS414025 Metode Penelitian Kualitatif 3 WAJIB
9 IKS414038 Supervisi Pekerjaan Sosial 3 WAJIB
10 IKS425036 Pekerjaan Sosial Lansia 2 PILIHAN
11 IKS425037 Pekerjaan Sosial Medis 2 PILIHAN
12 IKS424033 Pekerjaan Sosial Industri dan CSR 3 PILIHAN
13 IKS424024 Pekerjaan Sosial Koreksional dan Forensik 3 PILIHAN

Semester Paket 6

NoKode MKNama Mata KuliahSKSJenis MK
1 IKS414043 Filantropi Islam 2 WAJIB
2 IKS415046 Perempuan Dan Gender 2 WAJIB
3 IKS414041 Reading Course/Seminar Proposal 2 WAJIB
4 IKS414042 Retorika Dakwah 2 WAJIB
5 IKS414044 Gerakan Sosial 3 WAJIB
6 IKS414039 Kewirausahaan Sosial 3 WAJIB
7 IKS425051 Kesejahteraan Sosial Anak Dan Keluarga 2 PILIHAN
8 IKS425049 Manajemen Bencana 2 PILIHAN
9 IKS425045 Pekerjaan Sosial Disabilitas 2 PILIHAN
10 IKS425050 Pekerjaan Sosial Sekolah 2 PILIHAN
11 IKS425047 Penanggulangan Kemiskinan 2 PILIHAN
12 IKS425046 Perempuan Dan Gender 2 PILIHAN

Semester Paket 7

NoKode MKNama Mata KuliahSKSJenis MK
1 IKS414040 Metode Pekerjaan Sosial Generalis 2 WAJIB
2 IKS414054 Praktikum Pekerjaan Sosial Makro 3 WAJIB
3 IKS414053 Praktikum Pekerjaan Sosial Mezzo 3 WAJIB
4 IKS414052 Praktikum Pekerjaan Sosial Mikro 3 WAJIB
5 IKS414029 Sistem Pelayanan Sosial 3 WAJIB
6 USK412001 Kuliah Kerja Nyata 4 WAJIB

Semester Paket 8

NoKode MKNama Mata KuliahSKSJenis MK
1 USK413006 Tugas Akhir 6 WAJIB