Loading...
world-news

MOTIVASI

Ortu gantikan maba yang meninggal

Suasana haru mewarnai awal perkuliahan di Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (FEB UGM). Sebastian Hutabarat dan Imelda Tiurniari Napitupulu pada Rabu (14/8/2024) hadir di salah satu ruang kelas mengikuti kegiatan perkuliahan mewakili putri kesayangan mereka, Marchia R.M. Hutabarat yang telah berpulang pada 17 Juni 2024 silam.

Imelda mengungkapkan kronologi meninggalnya putrinya. Saat itu, sebagai bentuk perayaan karena putrinya berhasil masuk UGM, imelda beserta putri dan keluarganya berwisata ke magelang. Saat tiba di penginapan, Marchia bilang akan mandi. Setelah 30 menit lebih tidak keluar-keluar dan tidak ada sahutan, Imelda akhirnya membuka pintu dan menemukan Marchia sudah dalam kondisi pingsan dan henti jantung.

Isak tangis kecil pun terdengar memenuhi ruangan kelas di UGM. Sebagian maba yang mengikuti perkuliahan menitikan air mata mendengar kisah Marchia. Bahkan dosen pengampu kelas, Rina Herani, S.E., M.Sc. tak kuasa menahan air matanya dan suaranya bergetar hebat saat menyampaikan cerita Marchia ini menjadi pengingat bagi mahasiswa untuk dapat memanfaatkan waktu dengan baik.

Wakil Dekan FEB UGM Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Bayu Sutikno, S.E., M.S.M., Ph.D., juga menyampaikan bahwa keluarga besar FEB UGM termasuk 605 mahasiswa baru Program Sarjana angkatan 2024, dosen dan civitas akademika turut berduka atas berpulangnya Marchia Hutabarat. Marchia juga merupakan maba yang gigih sehingga bisa berhasil masuk UGM melalui SNBP dengan banyak sekali prestasinya.

Sumber: website FEB UGM

Baca Juga