Loading...
world-news

BERITA KAMPUS

Anak OSIS Harap Merapat! PTN-PTN Ini Buka jalur khusus Anggota OSIS.

Bagi kalian yang pernah menjadi pengurus OSIS semasa SMA, ada berita baik nih bahwa kalian bisa mendaftar di PTN-PTN berikut ini melalui jalur khusus anggota OSIS. Berikut list PTN-PTN yang membuka seleksi masuk perguruan tinggi melalui jalur khusus anggota OSIS ini:


1. Universitas Negeri Surabaya

Di UNESA jalur khusus ini disebut dengan Jalur Prestasi Kepemimpinan yang diperuntukkan bagi calon mahasiswa yang pernah menjadi ketua atau sekretaris OSIS. Melalui jalur khusus ini, calon mahasiswa dapat memilih satu jurusan yang diminati.

2. IPB University

Jalur khusus yang diperuntukkan bagi ketua OSIS ini merupakan salah satu jalur seleksi mandiri masuk IPB yang tujuannya untuk mencari calon mahasiswa yang memiliki jiwa kepemimpinan tinggi.

3. Universitas Sebelas Maret

Di UNS, jalur khusus pengurus OSIS ini disebut Seleksi Jalur Kepemimpinan Muda (SMJKM). Melalui jalur ini, UNS menjaring lulusan SMA/MA/SMK atau sederajat maksimal lulusan 3 tahun terakhir yang pernah menjadi ketua OSIS minimal satu periode kepengurusan.

4. Universitas Hasanuddin

Jalur khusus ini diperuntukkan bagi siswa-siswi SMA atau sederajat yang pernah menjabat sebagai ketua OSIS. UNHAS membuka pendaftaran jalur khusus ini lebih awal dibandingkan pendaftaran jalur mandiri UNHAS lainnya. Jadi, jangan lupa persiapkan lebih awal ya berkas-berkas pendaftarannya!!